Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bandingkan dengan SBY, Politikus Demokrat Akui Kehebatan Jokowi: Soal Utang, Memang Lebih Unggul

Bandingkan dengan SBY, Politikus Demokrat Akui Kehebatan Jokowi: Soal Utang, Memang Lebih Unggul Kredit Foto: Instagram/Yan Harahap
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sama-sama menjabat dua periode, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kerap dibandingkan.

Salah satu pihak yang ikut membandingkan keduanya adalah kader partai Demokrat, Yan Harahap. Katanya, ia harus mengakui keunggulan mantan Walikota Solo itu dalam dua hal. Dua hal itu, kata dia, yakni soal janji-janji politik dan utang negara yang makin menggunung.

Baca Juga: Anak Buah SBY Kritik Proyek IKN: Mau Diobral Tujuh Turunan, Wah Ya Jangan Begitu Dong!

"Kalau soal utang, plus janji-janji, harus diakui, Jokowi lebih unggul. Seng ada lawang," ungkapnya, dikutip dari cuitannya di Twitter, Sabtu (24/12/2022).

Cuitan Yan Harahap ini lantas mendapat perhatian dari warganet. Mereka juga turut menyinggung utang.

"Jago Utang dan Bingung," kata pengguna Twitter @Dungdun18824836.

"Soal ngebul juga juaranya," ujar pengguna Twitter @PARTOWIJOYO69.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: