Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

PT Personel Alih Daya Tbk Teken Kerja Sama dengan BPJS Kesehatan Kepwil Sulselbartramal

PT Personel Alih Daya Tbk Teken Kerja Sama dengan BPJS Kesehatan Kepwil Sulselbartramal Kredit Foto: WE
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Personel Alih Daya Tbk melakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan BPJS Kesehatan Kedeputian Wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara dan Maluku (Kepwil Sulselbartramal) terkait Pengadaan Jasa Tenaga Alih Daya (TAD) untuk Periode Tahun 2023 – 2024. 

Penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan oleh Direktur Utama PT Personel Alih Daya Tbk Suwignyo, dan Deputi Direksi BPJS Kesehatan Wilayah Sulselbartamal Beno Herman.

Suwignyo mengatakan, kerja sama ini merupakan suatu kehormatan bagi PT Personel Alih Daya Tbk setelah keluar sebagai pemenang tender untuk pekerjaan pengelolaan Tenaga Alih Daya di 9 Kantor Cabang tersebut untuk kerja sama selama periode tahun 2023 – 2024 terhitung mulai tanggal 1 Januari 2023 sampai dengan 31 Desember 2024. 

“PT Personel Alih Daya Tbk yang baru saja mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia pada tanggal 8 Desember 2022 lalu selalu berusaha terus untuk memperluas bisnisnya ke seluruh wilayah Indonesia, termasuk wilayah timur Indonesia seperti dalam kerjasama ini,” ujar Suwignyo.

“Selaku Penyedia Jasa TAD untuk Kepwil Sulselbartramal (9 Kantor Cabang) Periode Tahun 2023-2024, PT Personel Alih Daya Tbk berkomitmen akan memberikan pelayan terbaik selama periode kontrak dan patuh terhadap tata kelola Good Corporate Governance (GCG) mengacu perundangan yang berlaku,” pungkas nya

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Sufri Yuliardi

Advertisement

Bagikan Artikel: