Viral Pidato Megawati Sentil Badan Kurus Kering Jokowi, Benarkah Pusing Urus Negara Bisa Turunkan Berat Badan?
Pidato Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam acara peringatan 9 Tahun UU Desa di GBK Senayan, Jakarta, Minggu (19/3/2023) seketika menjadi viral. Pasalnya, ia sempat menyinggung kondisi fisik Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang disebut kurus kering karena memikirkan negara.
"Kalian itu boleh meminta karena ini negara bangsa ini milik kalian tetapi juga harus mikir seberapa jauh sih negara kita ini yang namanya dari sisi keuangannya," kata Megawati dalam acara itu.
Baca Juga: Mumet Urus Negara, Bu Mega Minta Rakyat Kasihani Jokowi: Badannya Makin Kering, Makin Kurus Lho
Ibu Puan Maharani itu menyinggung bagaimana masyarakat selalu mengelu-elukan Presiden Jokowi. Namun Megawati justru mengasihani orang nomor satu di Indonesia itu karena kini tubuhnya semakin kurus kering.
"Presiden kita itu, tadi kan itu, 'Pak Jokowi!' kan itu. Banyak kan, saya lihat. 'Oh Pak Jokowi itu surveinya tinggi'. Saya cuma ketawa aja kalau udah ngelihat itu. Boleh, idola itu namanya," kata Megawati.
"Permasalahannya juga, kasihanin dong, badannya kan makin kering ya. Makin kurus, lho. Karena ininya pusing lho. Urusin negoro. Negoro ini susah lho diurus," kata Megawati.
Lantas, apakah benar tekanan atau stres karena mengurus negara bisa saja membuat tubuh menjadi kurus. Dikutip Hello Sehat, perasaan ini memang tak hanya memengaruhi kondisi mental, tetapi juga dapat berpengaruh terhadap fisik, seperti berat badan yang turun dengan sendirinya.
Berdasarkan beberapa penelitian, penyebab pasti turunnya berat badan karena stres belum diketahui. Namun, ada beberapa kondisi yang dapat memicu turunnya berat badan Anda.
1. Kesulitan tidur
Pada beberapa orang, stres membuat mereka jadi lebih sulit untuk terlelap dari biasanya. Hal ini dapat memengaruhi kualitas tidur sehari-hari, membuat Anda merasa lesu, dan mudah lelah.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ayu Almas
Tag Terkait:
Advertisement