Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kinerja Baznas Disoroti, Wapres Ma'ruf Amin Ingin Ekosistem Zakat Semakin Bersinergi

Kinerja Baznas Disoroti, Wapres Ma'ruf Amin Ingin Ekosistem Zakat Semakin Bersinergi Kredit Foto: BPMI Setwapres
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin mengatakan, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS)  sebagai lembaga yang berwenang melakukan pengelola zakat secara nasional diharapkan dapat berperan aktif guna mengupayakan penguatan ekosistem zakat nasional. Karenanya, seluruh ekosistem zakat perlu diharmonisasi.

"Komponen ekosistem zakat perlu diorkestrasi, diharmonisasikan, dan dikuatkan perannya, agar makin selaras dan saling mendukung dalam optimalisasi pengelolaan zakat, agar penguatan ekosistem zakat ke depan semakin baik,” ungkap Wapres pada Penganugerahan Baznas Award 2023 di Puri Agung Grand Sahid Jaya Hotel Jakarta Pusat, Selasa (21/03/2023).

Baca Juga: Jadi Penentu Kemenangan, Erick Thohir Cawapres Terkuat Di Pilpres 2024

Wapres menjelaskan, terdapat tiga arahan yang dapat diperhatikan dalam memperkuat ekosistem zakat agar lebih baik ke depannya. Pertama, Wapres meminta agar acara BAZNAS Awards 2023 dapat menghasilkan aksi nyata yang dapat diimplementasikan di lapangan.

“Perhelatan ini hendaknya tidak berhenti pada ajang apresiasi bagi pemangku kepentingan yang mendukung dan mendorong kebangkitan zakat di tanah air,” papar Wapres.

Keberlanjutan aksi ini, lanjut Wapres, juga harus dimonitor pelaksanaannya oleh seluruh pihak terkait baik dari pusat, daerah, muzaki, mustahik, kalangan media, hingga publik figur. Untuk itu, keberlanjutan perannya harus dijaga dan dijadikan sebagai role model untuk direplikasi oleh pihak lainnya.

Kedua, Wapres menekankan pentingnya pengembangan strategi penguatan ekosistem zakat nasional. Karena, strategi merupakan kunci utama keberhasilan agar penerapan rencana aksi dapat tepat sasaran.

Baca Juga: Resmikan Papua Youth Creative Hub, Presiden Jokowi: Ini Sarana Kreasi Generasi Muda Papua!

“Agar disusun strategi penguatan dari masing-masing komponen ekosistem zakat tersebut,” ujar Wapres.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ayu Rachmaningtyas Tuti Dewanto
Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: