Siap Berhadapan dengan DPR Soal Rp300 Triliun, Mahfud MD Minta Anak Buah AHY dan Megawati Tidak 'Kabur'
Mahfud MD berharap adanya kepastian dari Komisi III DPR terkait rapat yang membahas transaksi mencurigakan Rp 349 triliun.
Dalam cuitan di akun Twitter miliknya @mohmahfudmd, Menko Polhukam tersebut memastikan akan menghadiri rapat tersebut.
"Bismillah. Mudah-mudahan Komisi III tidak maju mundur lagi mengundang saya, Menko Polhukam/Ketua KNK-pp-TPPU. Saya sudah siap hadir," cuit Mahfud dikutip Minggu (26/3/2023).
Mahfud MD pun menantang anggota Komisi III DPR Benny K Harman agar hadir dalam rapat pekan depan. Dirinya juga menantang Arteria Dahlan dan Arsul Sani untuk hadir.
"Saya tantang saudara Benny K Harman juga hadir dan tidak beralasan ada tugas lain. Begitu juga saudara Arteria dan saudara Arsul Sani. Jangan cari alasan absen," ujarnya.
Sebelumnya, Benny K Harman menyatakan bahwa dirinya siap hadir dalam rapat bersama tersebut.
"Pasti lah saya hadir," kata Benny melansir suara.com.
Dirinya bahkan akan menyambut Mahfud di Komisi III DPR dan mendukung pembongkaran transaksi mencurigakan Rp 349 triliun.
"Saya menyambut dengan penuh sukacita dan kegembiraan penuh rencana dari Prof Mahfud dalam kapasitasnya sebagai Menko atau ketua komite untuk bicara kepada rakyat melalui Komisi III tentang dana illegal yang terpendam di Kemenkeu itu harus dengan berani dia bongkar," katanya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait:
Advertisement