- Home
- /
- New Economy
- /
- CSR
HW Peduli dan Yayasan The Amir Center Menyebarkan Kebaikan Melalui Jumat Berbagi
HW Group melalui program sosial HW Peduli kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan mengadakan kegiatan Jumat Berbagi. Kegiatan ini dilakukan bersama Yayasan The Amir Center di RT 8 Ulujami, Pesanggrahan, pada Jumat (7/4/2023).
Dalam kegiatan Jumat Berbagi kali ini, HW Peduli memberikan 600 paket sayur mayur dan 300 paket lauk pauk berupa ikan, tahu, tempe, sayuran hijau, jagung, wortel, terong, dan tauge kepada masyarakat sekitar.
Baca Juga: HW Peduli Gaungkan Never Stop Caring untuk Anak-anak Panti Asuhan di Momen Ramadan
Ketua Yayasan The Amir Center, H. Amirullah, ST., SH., MH., menyampaikan bahwa banyak warga yang membutuhkan bantuan sejak pandemi. Oleh karena itu, ketika terdapat rejeki sedikit, Yayasan The Amir Center bersama dengan Pak RT melakukan kegiatan berbagi kepada masyarakat sekitar.
“Ada dua paket, sayur mayur dan lauk pauk. Kita pajang di sini dan mereka tinggal ambil saja. Semoga HW Peduli bisa membantu masyarakat setiap bulannya agar bisa dirasakan oleh warga, khususnya di wilayah Pesanggrahan,” ujar H. Amirullah.
Ketua RT 08 RW 07 Kelurahan Ulujami, Ustaz Munasik mengungkapkan apresiasinya terhadap kegiatan Jumat Berbagi tersebut.
Menurutnya, kegiatan ini sangat membantu masyarakat sekitar yang membutuhkan. Terbukti dengan antusiasme masyarakat yang mengantri untuk mendapatkan bantuan tersebut.
HW Peduli berharap kegiatan Jumat Berbagi ini dapat membangun kebersamaan dan kepedulian di antara masyarakat. Dalam situasi sulit seperti saat ini, saling tolong-menolong dan peduli terhadap sesama sangatlah penting.
HW Peduli akan terus melakukan berbagai kegiatan sosial untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Muhammad Syahrianto
Tag Terkait:
Advertisement