Anas Urbaningrum menyebut dirinya tidak ingin terburu-buru kembali terjun ke dunia politik taktis usai bebas dari Lapas Sukamiskin.
"Enggak akan buru-buru saya. Tentu ada teman-teman yang ingin saya segera langsung terjun ke politik taktis. Akan tetapi, itu tadi, saya akan mempelajari keadaan dahulu," kata Anas di kediamannya, Jakarta Timur, Jumat.
Politik, menurut Anas, membutuhkan persiapan yang matang. Mantan Ketua Umum Partai Demokrat itu memandang perlu mempertimbangkan banyak hal sebelum mengambil langkah politik.
"Jadi, saya seperti orientasi dahululah. Saya ingin justru mendengar dari banyak teman, banyak sahabat, seperti apa pandangan mereka. Itu yang nanti saya ramu untuk menentukan langkah berikutnya," kata dia.
Menurut Anas, langkah politik tidak bisa diputuskan secara emosional. Dia akan melihat keadaan dan kebutuhan terlebih dahulu.
"Harus ada kalkulasinya yang detail dan rasional. Manfaatnya dan mudaratnya seperti apa, prinsipnya tidak boleh buru-buru. Saya tidak akan buru-buru, nanti melihat keadaan, melihat kebutuhan," kata Anas.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement