Tak Bisa Diharapkannya Said Iqbal, Teringat Nasib Buruh Ditangani oleh Ganjar: Bapak Upah Murah
Pegiat Media Sosial Nicho Silalahi memberikan kritikan pedasnya kepada Presiden Partai Buruh, Said Iqbal jelang Pilpres 2024.
Dirinya geran sekaligus keheranan dengan manuver politikus tersebut, pasalnya ia mendukung Ganjar Pranowo.
Selain itu, Said juga sampai menaruh rasa hormat kepada politikus wong cilik tersebut, hal itu diunggah Nicho di @Migran_TV_7777.
Dalam unggahannya, terlihat Said Iqbal yang menggunakan pakaian kaos membungkuk dan mencium tangan Ganjar. Sementara Ganjar yang mengenakan kemeja putih menjulurkan tangannya.
Di keterangan unggahan, Nicho Silalahi menyinggung Ganjar. Pasalnya, Provinsi Jawa Tengah diketahui merupakann salah satu daerah dengan Upah Minimum Provinsi (UMP) terendah di Indonesia.
“@ganjarpranowo masih penguasa Jateng Upah Buruh Terendah, Sialnya Presiden Partai Buruh Malah Cium Tangan Bapak Upah Murah,” ungkapnya dikutip fajar.co.id dari cuitannya, Rabu (3/5/2023).
Dengan hal itu, Nicho menyebut nasib buruh kini makin suram. Apalagi jika Ganjar menjadi presiden di Indonesia.
Baca Juga: Mulai Lawan Safari Anies, Manuver Ganjar Disorot Habis: Urusin Jateng Dulu!
“Semangkin Suram Nasib Buruh. Jika begini apa yang mau diharapkan darinya,” ujarnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement