Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Enggak Usah Jauh Menuju Yunani, Destinasi Wisata Macam Santorini Ternyata Ada di Pasuruan!

Enggak Usah Jauh Menuju Yunani, Destinasi Wisata Macam Santorini Ternyata Ada di Pasuruan! Resto Calli Mera | Kredit Foto: Dok. Panpel
Warta Ekonomi, Pasuruan -

Momen santap makan yang nikmat menjadi salah satu cara healing untuk mengistirahatkan tubuh dan pikiran dari aktivitas sejenak. Pemilihan tempat yang tepat juga perlu diperhatikan agar pada saat menghabiskan waktu, baik sendiri maupun bersama orang yang tersayang jauh lebih nyaman dan santai.

Kini, hadir sebuah resto dengan nuansa ala Little Santorini, Yunani, yang berada di lereng gunung kawasan Taman Dayu, Pandaan, Pasuruan, Jawa Timur.

Baca Juga: 1.000 Content Creator Siap Promosikan Pariwisata Jawa Barat

Calli Mera mampu memberikan suasana sejuk, tenang, dan damai. Pemandangan yang tersaji bisa memanjakan mata bagi siapa saja yang berkunjung.

“Jadi yang datang ke sana bisa kayak tenang, nyaman, terus juga sejuk dari alamnya juga masih sejuk gitu,” ujar Aldo Ardiwilaga selaku Marketing Manager Petarung Group.

Saat ini, Calli Mera masih terus berusaha melebarkan sayap ke para pelanggan karena baru saja dibuka sekitar satu bulan, tepatnya pada 2 Desember 2022.

“Berdiri di awal Desember, kita soft opening tuh mulai dari tanggal 2 Desember 2022, baru sebulan,” kata dia.

Baca Juga: Bicara Masalah Korupsi, Demokrat Kritik Penyalahgunaan Kuasa Jokowi: Hanya Eranya Revolusi Mental...

Pada resto Calli Mera menawarkan berbagai menu makanan dan minuman mulai dari Indonesia, Korean, Japanese, hingga Western.

Kemudian, terdiri dari menu utama, snack, dessert, soft drink & water, coffee, milkshakes, fresh granitas, dan beragam menu lainnya yang bisa dicoba saat mengunjungi Calli Mera.

Saat ini, Calli Mera juga mulai membuka untuk acara-acara formal maupun semi-formal, seperti dijadikan tempat untuk foto pre-wedding, acara wedding, gathering kantor, lamaran, dan acara lainnya.

Baca Juga: Wamenparekraf: Travel Fair dan Event Jadi Magnet Luar Biasa untuk Tarik Wisatawan

“Kita juga open banget buat orang-orang yang mau gathering kantor sampai acara wedding juga bisa,” tambah Aldo.

Lalu, Calli Mera bisa menjadi solusi pada saat sehabis berolahraga. Setelah, lelah berolahraga dapat menikmati santap makan enak dan pemandangan Santorininya.

"Jadi, kalau weekend kan emang banyak orang yang sepedaan gitu di Taman Dayu, nah orang yang abis sepedaan, abis golf, abis capek-capek bisa langsung enjoy di Calli Mera,” tuturnya.

Calli Mera ini ternyata juga sudah banyak dikunjungi oleh selebgram Surabaya, di antaranya yaitu ada Vicky Yuwono hingga Melvin crazy rich Surabaya. Bahkan, saat itu Melvin datang bersama teman -temannya dengan memakai mobil sport.

Baca Juga: Kritik Lari-lari Ganjar, Rekam Jejak Anies Baswedan Kena Hajar: Ternyata Keok, Mau Nyinyir Apa Lagi?

“Melvin yang crazy rich Surabaya sama teman-temannya mereka pakai mobil sport. Ada sekitar 10-12 mobil sport datang ke Calli Mera. Jadi, rata-rata selebgram sudah datang ke kita,” pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: