Buktikan Komitmen, Keppel Land dan Metland Serah Terima Unit Perumahan Wisteria
Keppel Land dan Metropolitan Land Tbk. (Metland) melakukan Serah-Terima-Unit untuk fase 2 Wisteria, proyek perumahan hasil kolaborasi dari kedua pengembang yang berlokasi di Cakung, Jakarta Timur.
Kegiatan Serah-Terima-Unit ini menjadi tonggak penting dalam pengembangan proyek kedua pengembang yang mencerminkan hasil dari perencanaan teliti terhadap konstruksi dan dedikasi dalam memberikan rumah berkualitas kepada konsumen. Baca Juga: Prudential Indonesia Gandeng PermataBank Cicipi Gurihnya Pasar Properti
Proyek ini berdiri secara strategis di atas lahan seluas 7 (tujuh) hektar yang dekat dengan akses jalan tol serta berbagai fasilitas komersial seperti IKEA Cakung, mall, serta sekolah dan rumah sakit ternama. Serah-terima-unit ini tidak hanya menunjukkan komitmen kedua pengembang terhadap waktu dan kualitas pembangunan proyek, tetapi juga dedikasi para pengembang dalam mewujudkan impian memiliki rumah bagi setiap orang.
Reynard William, Head Communication Keppel Land mengatakan, serah-terima-unit kepada konsumen ini juga merupakan bentuk rasa terima kasih yang tulus atas kepercayaan dan dukungan mereka selama ini.
"Kami yakin bahwa Wisteria akan menjadi area komunitas yang hidup dan berkembang, dimana para penghuni akan membentuk kenangan bersama keluarganya dan menikmati gaya hidup yang memuaskan," ujarnya melalui keterangan tertulisnya di Jakarta, Kamis (25/5/2023).
Adapun beberapa keunggulan dari Wisteria misalnya dari segi Arsitektur, desain rumah Wisteria menampilkan arsitektur yang berestetika modern namun tetap memiliki nilai fungsional yang tinggi. Selain itu Wisteria menggunakan bahan baku dan material berkualitas, para pengembang yakin bahwa setiap rumah Wisteria akan menjadi tempat tinggal yang nyaman, tahan lama, dan memenuhi harapan para penghuninya.
Kemudian Wisteria memiliki beragam fasilitas yang dirancang untuk meningkatkan kualitas hidup para penghuni. Pemilik rumah dapat menikwati clubhouse mewah yang dilengkapi gym, kolam renang, area BBQ, area piknik, taman bermain anak dan ruang serbaguna. Baca Juga: Dorong Bisnis KPR, Bank Mandiri Cawe-cawe di Pameran Properti Besutan APL
Sebagai pelengkap, ada juga Wisteria Linear Park yang bisa digunakan sebagai jogging track dan amphitheater, area dimana para penghuni bisa menghabiskan waktu untuk menikmati suasana pagi atau sore hari bersama keluarga. Dari segi keamanan, selain security gate system dengan menggunakan kartu, semua unit di perumahan ini juga dilengkapi digital door lock.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman
Tag Terkait:
Advertisement