Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Masih Merugi, Blibli Putuskan Tidak Bagikan Dividen Tahun Ini

Masih Merugi, Blibli Putuskan Tidak Bagikan Dividen Tahun Ini Kredit Foto: Nadia Khadijah Putri
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Global Digital Niaga Tbk (BELI) atau yang lebih dikenal dengan nama Blibli baru saja merampungkan gelaran Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Senin, 19 Juni 2023. Salah satu mata acara yang dibahas dalam pertemuan tersebut adalah pembagian dividen.

Setelah melakukan perundingan dan pemungutan suara, perusahaan e-commerce tersebut sepakat untuk tidak membagikan dividen tahun ini. Alasannya adalah sepanjang tahun lalu, Blibli masih menderita kerugian yang cukup besar. Sebab, berdasarkan laporan keuangan perusahaan, diketahui bahwa Blibli mencetak rugi sebesar Rp5,53 triliun alias melambung 64,92% dari tahun sebelumnya.

Baca Juga: Persingkat Proses Logistik di Indonesia, Blibli Resmikan Groundbreaking Gudang Pintar di Marunda

Kendati demikian, Blibli mengklaim perusahaannya berhasil mencetak kinerja positif dari persentase EBITDA terhadap TPV. Sepanjang tahun 2022, terlihat ada kenaikan sebesar 260 bps dari -10,4% menjadi -7,8%. Selain itu, pendapatan bersih perusahaan juga melambung 72% menjadi Rp8,85 triliun.

Membaiknya kinerja keuangan Blibli dari segi EBITDA dan pendapatan bersih tidak dapat dilepaskan dari berbagai milestones penting untuk memperkuat strategi omnichannel-nya, yang salah satunya adalah membuka dan mengoperasikan berbagai gerai luring baru.

Tidak hanya itu, Blibli juga memperkuat sinergi bisnis dengan membentuk ekosistem Blibli Tiket bersama anak perusahaan, yakni tiket.com dan Ranch Market.

CEO dan Co-founder Blibli, Kusumo Martanto, menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan dan dukungan yang telah diberikan oleh para pemegang saham sehingga perusahaannya mampu menutup tahun 2022 dengan kinerja keuangan yang lebih sehat.

Ia menambahkan, perusahaan yang dipimpinnya akan terus beradaptasi dengan perkembangan situasi, terlebih situasi geopolitik dan ekonomi, serta meluncurkan inovasi yang tepat guna.

Baca Juga: Kinerja Keuangan Blibli Tumbuh Positif Awal Tahun 2023, Begini Kata Manajemen

“Kami terus menyesuaikan strategi untuk mempertahankan daya saing bisnis dan menjawab tren yang senantiasa berubah dengan fokus pada empat aspek utama yaitu, memperluas pilihan produk, memperkuat pelayanan bagi pelanggan, mewujudkan kemajuan fundamental melalui inovasi berbasis convenience, ecosystem, dan delight-enhancing data, serta pengembangan ekosistem omnichannel,” ungkapnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Yohanna Valerie Immanuella
Editor: Yohanna Valerie Immanuella

Advertisement

Bagikan Artikel: