Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Begini Reaksi Gibran Usai Dideklarasikan sebagai Cawapres Prabowo: 'Gw harus gimana bang?'

Begini Reaksi Gibran Usai Dideklarasikan sebagai Cawapres Prabowo: 'Gw harus gimana bang?' Kredit Foto: Antara/Mohammad Ayudha
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Umum Gerindra dan bakal capres dari Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto sudah mengumumkan bakal cawapres pendampingnya, yakni Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, yang merupakan anak sulung dari Presiden Jokowi.

Akan tetapi saat pengumuman di Rumah Pribadi Prabowo, Jalan Kertanegara No. 4, Jakarta pada Minggu malam (22/10) bersama ketua umum parpol pendukung KIM. Gibran tidak hadir di acara deklarasi cawapres.

Saat publik mencari-cari di mana keberadaannya, Gibran justru dengan gaya khasnya yang santuy dan menyelipkan gaya bercanda, melaporkan kepada netizen:

@ardibhironx: ORANG-ORANG LAGI BAHAS ELU, EEEH LU NYA MALAH NGETWIT GINI

@gibran_tweet: Trus gw harus gimana bang?

Gibran juga menambahkan kalau ia tahu kalau saat ini dirinya tengah menjadi trending topic di lini masa media sosial.

"Tetap santuy walaupun sedang trending"

"Aku nyiapin piala dunia U17 dulu ya" kata Gibran.

Sebelumnya, Prabowo mengumumkan Gibran sebagai bakal cawapres dari Koalisi Indonesia Maju untuk Pilpres 2024.

"Koalisi Indonesia Maju telah berembuk secara final dan secara konsensus seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden dan saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden dari Koalisi Indonesia Maju," kata Gibran.

Prabowo menjelaskan bahwa keputusan itu secara aklamasi dan seluruh partai anggota Koalisi Indonesia Maju mencapai konsensus atas keputusan tersebut.

Hadir dalam kesempatan itu sejumlah ketua umum partai anggota Koalisi Indonesia Maju, di antaranya Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua Umum Gelora Indonesia Anis Matta, dan Ketua Umum PRIMA Agus Jabo Priyono.

Akan tetapi, saat deklarasi,  Gibran tidak terlihat ada di kediaman Prabowo.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: