Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Gandeng ITB Ahmad Dahlan, KB Bank Siap Dorong Peningkatan Literasi Keuangan Lewat Star Edu

Gandeng ITB Ahmad Dahlan, KB Bank Siap Dorong Peningkatan Literasi Keuangan Lewat Star Edu Kredit Foto: Andi Hidayat
Warta Ekonomi, Jakarta -

KB Bank terus mendorong peningkatan literasi dan inklusi keuangan kepada mahasiswa melalui program kemitraan transformatif dengan salah satu Universitas Muhammadiyah ITB Ahmad Dahlan melalui program Star Edu. 

Kolaborasi ini bertujuan untuk meningkatkan sinergi antara keahlian keuangan KB Bank dan Universitas Muhammadiyah yang memiliki jejak pendidikan dan sosial yang luas. 

Dalam kolaborasi ini, KB Bank memberikan dukungan dalam bentuk program Beyond Excellent Trainers, di mana manajemen KB Bank akan turut hadir sebagai pengajar melalui pelatihan bertajuk Membimbing Banking Profesional Masa Depan.

Pelatihan tersebut merupakan komponen penting dari kemitraan ini dengan berfokus pada pemberdayaan para pengajar untuk menyiapkan para peserta didik dalam menghadapi persaingan global, khususnya di industri perbankan. 

Adapun program training itu akan dimulai pada tanggal 18 Maret hingga Rabu, 20 Maret 2024 dengan melibatkan 200 orang dosen dan praktisi sebagai partisipan. 

Kemitraan itu ditandai dengan penandatanganan MoU antara KB Bank dengan ITB Ahmad Dahlan di Auditorium Syafruddin Prawiranegara, Kampus ITB Ahmad Dahlan, Jakarta, Jumat (15/3/2024).

Wakil Direktur Utama KB Bank, Robby Mondong mengaku bangga dengan kerja sama yang terjalin dengan ITB Ahmad Dahlan mengingat literasi dan inklusi keuangan berperan penting dalam pendidikan keuangan. 

“Literasi dan inklusi keuangan sangat berperan penting dalam memberikan pendidikan dan akses kepada masyarakat terkait pengelolaan keuangan dan berbagai manfaat layanan keuangan. Sehingga kedepannya diharapkan masyarakat memiliki pengetahuan yang cukup tentang konsep dasar keuangan agar bisa membuat keputusan keuangan yang lebih bijak di masa mendatang," kata Robby dalam sambutannya di Auditorium Syafruddin Prawiranegara, Kampus ITB Ahmad Dahlan, Jakarta, Jumat (15/3/2024).

Melalui kerja sama itu, Robby berharap KB Bank bisa memberikan akses keuangan yang komprehensif pada seluruh keluarga besar Muhammadiyah. 

Di sisi lain, Robby menuturkan program kemitraan juga menandai dimulainya aliansi strategis menuju kolaborasi yang lebih luas dengan KB Financial Group (KBFG) guna memfasilitasi integrasi layanan keuangan yang komprehensif untuk Ekosistem Muhammadiyah.

Baca Juga: KB Bank Gandeng OttoDigital, Dukung Penuh Pertumbuhan UMKM Melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR)

Adapun kolaborasi itu mencakup empat poin penting. Pertama, kata Robby, integrasi layanan keuangan tanpa batas. Dia menuturkan, KBFG memiliki berbagai layanan, yakni perbankan, sekuritas, asuransi, kartu kredit, investasi, dan kredit khusus, menghadirkan proposisi unik bagi ekosistem Muhammadiyah.

"Keragaman dan luasnya layanan KBFG sangat selaras dengan sifat multifaset dari operasi Muhammadiyah, yang meliputi pendidikan, kesehatan, kewirausahaan, sosial kemasyarakatan, dan kegiatan keagamaan," ujarnya. 

Kedua, tutur Robby, KBFG memberikan solusi keuangan yang sesuai dengan ragam kebutuhan keluarga besar Muhammadiyah. Dalam hal ini, KB Bank berkomitmen memberikan solusi keuangan untuk memenuhi kebutuhan spesifik seperti pendidikan, kesehatan, kewirausahaan, hingga kegiatan sosial keagamaan dan kemasyarakatan.

Ketiga, pemberdayaan digital dan teknologi. KBFG, kata Robby, memiliki platform yang canggih untuk memfasilitasi transaksi keuangan yang efisien, meningkatkan literasi keuangan, dan menyediakan akses digital ke layanan perbankan bagi masyarakat luas. 

"Hal ini mencakup pengembangan solusi pembayaran digital co-branded, aplikasi mobile banking yang disesuaikan dengan kebutuhan keluarga besar Muhammadiyah, dan sistem pembayaran untuk layanan pendidikan serta kesehatan," jelasnya.

Baca Juga: Bangun Jembatan Budaya Indonesia-Korea, KB Bank Dukung Korean Festival Day di UGM

Terakhir, Robby menegaskan bahwa KBFG berkomitmen untuk memperkuat keterlibatan masyarakat dan inklusi keuangan. Dia menyebut, hal itu menjadi komitmen KBFG terhadap inklusi keuangan dan pelibatan masyarakat selaras dengan misi pemberdayaan sosial. 

"Melalui kemitraan ini, KBFG bertujuan untuk memperluas jangkauannya ke segmen yang belum terlayani dalam keluarga besar Muhammadiyah, menyediakan akses ke layanan keuangan yang mendukung pengembangan ekonomi serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat," tandasnya. 

Lebih jauh, Robby menyebut kerja sama kemitraan dengan Muhammadiyah merupakan langkah KB Bank dalam mengoptimalkan layanan kecurangan secara menyeluruh. 

"Kolaborasi ini siap untuk memberikan manfaat bersama, seperti memberikan solusi layanan perbankan hingga mendorong literasi keuangan, inklusivitas, dan pemberdayaan masyarakat di seluruh Indonesia," tandasnya. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Andi Hidayat
Editor: Amry Nur Hidayat

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: