Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bangun Jembatan Budaya Indonesia-Korea, KB Bank Dukung Korean Festival Day di UGM

Bangun Jembatan Budaya Indonesia-Korea, KB Bank Dukung Korean Festival Day di UGM Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sebagai Bank yang mayoritas sahamnya dimiliki oleh lembaga keuangan terbesar di Korea Selatan, KB Bank menjalankan perannya sebagai agen pelestarian budaya melalui dukungan kuat terhadap upaya memelihara kekayaan budaya Korea Selatan dan Indonesia. 

Kolaborasi kreatifnya dengan Universitas Gadjah Mada (UGM) dalam Korean Festival Day adalah bukti nyata dari komitmen tersebut.

"Korean Festival Day" sebagai puncak acara 18th Korean Day yang diselenggarakan oleh UGM sejak akhir 2023, menjadi salah satu platform bagi KB Bank untuk terus mendukung dan mempromosikan budaya Korea Selatan. 

Baca Juga: Perkenalkan Nama dan Logo Baru, KB Bank Siap Berikan Layanan Keuangan Terbaik

Sejak tahun lalu, KB Bank telah konsisten mendukung kegiatan ini, yang tidak hanya menjadi wadah untuk merayakan kebudayaan Korea tetapi juga menjadi ajang pertukaran budaya Indonesia-Korea.

Acara puncak Korean Festival Day bertema "Hallyunesia Wonderland" ini merangkum keunikan budaya kedua negara melalui berbagai kegiatan menarik. 

Dalam acara tersebut, tarian tradisional Korea Selatan seperti Samulnori, Hansamchum, Talchum, dan Buchaechum memberikan suasana tradisional bagi pengunjung. Sementara itu, kehadiran bintang tamu Indonesia seperti Ryn, Reign, Sherina, Helena, AXY, AXE, dan lainnya memberi nuansa modern. Lalu, kemeriahan acara ditutup dengan Jogja K-Party yang menciptakan momen berkesan bagi para penonton.

KB Bank tidak hanya berkontribusi pada aspek hiburan semata. Melalui Korean Festival Day, bank ini turut memperkenalkan produk unggulan di bidang keuangan, seperti aplikasi digital banking KBstar, kepada pengunjung di area kampus Fakultas Ilmu Budaya UGM. 

Hal ini menunjukkan kepedulian KB Bank dalam berinovasi dan memanfaatkan setiap kesempatan untuk mendukung pengembangan sektor perbankan di Indonesia.

Direktur Utama KB Bank, Tom (Woo Yeul) Lee, mengungkapkan kegembiraannya terkait antusiasme masyarakat Indonesia terhadap budaya K-Pop. Dalam pernyataannya, dia menyampaikan bahwa KB Bank merasa senang dapat mendukung Korean Festival Day sebagai salah satu bentuk komitmen bank terhadap keberagaman dan inklusi.

Baca Juga: KB Bank Gandeng OttoDigital, Dukung Penuh Pertumbuhan UMKM Melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR)

"Acara ini bukan hanya tentang merayakan kebudayaan Korea, tetapi juga merupakan kesempatan bagi kami untuk mendukung kemajuan pendidikan dan merealisasikan pertukaran budaya Indonesia-Korea di komunitas kampus. Kami percaya bahwa melalui inisiatif seperti ini, kita dapat membangun jembatan yang kuat antara keunikan budaya kedua negara," tambahnya.

Program pertukaran budaya yang dilakukan oleh lembaga pendidikan seperti UGM diharapkan dapat berkontribusi penting dalam mendukung hubungan diplomatik antara Indonesia dan Korea Selatan yang sudah terjalin selama 50 tahun. 

Turut mendukung hal tersebut, KB Bank akan terus menjalankan program Corporate Social Responsibility yang fokus pada empat bidang, yaitu pendidikan, lingkungan, sosial kemasyarakatan, dan keagamaan. 

KB Bank berkomitmen untuk terus mendukung pembangunan yang berkelanjutan dan merangkul nilai-nilai budaya sebagai bagian dari pertumbuhan dan kemajuan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: