Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Siap Tukar Pengetahuan, Indonesia - Iran Kuatkan Sinergi Pertanian

Siap Tukar Pengetahuan, Indonesia - Iran Kuatkan Sinergi Pertanian Kredit Foto: Kementan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pertanian (Kementan) membangun penguatan kerja sama mekanisasi khususnya pompanisasi dan pemanfaatan lahan rawa untuk meningkatkan produktivitas pangan yang berkelanjutan. 

Duta Besar (Dubes) Iran untuk Indonesia, Mohammad Boroujerdi, mengaku berkomitmen akan memperkuat sektor pertanian Indonesia melalui kerja sama teknologi dan ilmu pengetahuan

Baca Juga: Kementan Targetkan Masa Tanam Padi Tiga Kali dalam Setahun di Lamongan

"Iran sangat maju dalam sistem irigasi berteknologi tinggi terbaru dan teknologi untuk pengawetkan makanan," ujar Boroujerdi dalam keterangannya, Selasa (30/4/2024).

Boroujerdi mengaku, teknologi yang dimiliki Iran meliputi mesin-mesin penyimpan hasil produksi, mesin tanam, mesin pengawet, hingga sistem pendorong air atau pompanisasi.

"Bahkan kami memiliki teknologi lainya untuk pertanian dan kami akan berbagi pengalaman di bidang tersebut," katanya.

Selain itu, Boroujerdi mengatakan pihaknya akan mendorong pertukaran ekspor impor pada subsektor hortikultura khususnya yang berkaitan dengan buah-buahan. 

Baca Juga: 30 Tahun Kekuatan Warisan KIRANTI untuk Wanita Indonesia

Iran sendiri, kata Boroujerdi, memiliki banyak buah berkualitas yang bisa menjadi pelengkap sajian makanan di Indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Andi Hidayat
Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: