Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Villa Kencana Cikarang Luncurkan RUNITA 'Rumah Niaga Kita', Solusi Hunian dan Tempat Usaha

Villa Kencana Cikarang Luncurkan RUNITA 'Rumah Niaga Kita', Solusi Hunian dan Tempat Usaha Kredit Foto: WE
Warta Ekonomi, Jakarta -

Arrayan Group salah satu pengembang perumahan di kawasan Bekasi - Karawang meluncurkan konsep hunian baru yakni “RUNITA” (Rumah Niaga Kita), sebuah hunian yang juga bisa dijadikan tempat usaha.

Dikembangkan di atas lahan seluas 4,8 Hektar, RUNITA berada di lokasi yang paling strategis, yakni area komersil tepatnya berada di Boulevard Utama Kawasan Villa Kencana Cikarang.  

Menurut Stephanie Nany R.G, Marketing Director Commerial & Ritel Arrayan Group, Boulevard Utama ini merupakan kawasan niaga iconic bertema modern dengan captive market besar. Diluncurkannya RUNITA ini karena pihaknya melihat tingginya minat masyarakat saat ini untuk memiliki rumah tapak (landed house), sekaligus sebagai tempat usaha.

Pengembangan perumahan Villa Kencana Cikarang ini tak bisa hanya berfokus pada pembangunan hunian saja, tapi juga fasilitas lain yang menunjang aktivitas masyarakat yang menghuni kawasan itu nantinya. Hal ini yang menjadikan perumahan Villa Kencana Cikarang sebagai hunian strategis bagi kaum milenial, sehingga membuat produktivitas seluruh penghuni menjadi lancar dengan waktu tempuh perjalanan yang relatif singkat.

Tak hanya akses yang mudah, Villa Kencana Cikarang ini juga didukung dengan fasilitas kawasan seperti Ruang terbuka hijau, Children Playground, Tempat ibadah, Security 24 jam, serta fasilitas eksternal seperti Rumah Sakit, Sarana Pendidikan, Pusat Perbelanjaan. 

“Villa Kencana Cikarang ini dikelilingi puluhan perumahan yang padat penduduk, sehingga menjadi pangsa pasar yang potensial bagi pelaku usaha. Dari segi sewa, kawasan ini juga memiliki pasaran harga sewa yang sangat menguntungkan, yakni antara Rp 25 juta hingga 30 juta setahun. Jadi tidak salah kalau RUNITA tidak hanya sekedar hunian, tapi juga menjadi sarana investasi yang sangat menguntungkan,” paparnya.

RUNITA di disain dengan menghadirkan kenyamanan dalam gaya hidup compact modern melalui ruang usaha fungsional yang menyatu dengan hunian compact bagi para enterpeneur di wilayah Cikarang Dengan mengadopsi konsep yang sedang digemari kebanyakan masyarakat saat ini, yakni modern dan fungsional. Sehingga menjadikan kawasan komersial ini sebagai salah satu alternative tujuan belanja dan hang out bagi masyarakat Cikarang dan sekitaranya. Hal lainnya yang menjadi keunggulan dari RUNITA ini adalah kawasan perumahan yang semakin ramai dihuni. Hingga saat ini perumahan Villa Kencana Cikarang telah di huni lebih dari 5000 KK dengan 3 akses masuk ke dalam Kawasan.

Lebih lanjut Stephanie menjelaskan,  RUNITA yang akan dibangun sebanyak 355 unit, dan pembangunannya akan dilakukan dalam 3 tahap.  “Untuk tahap pertama ini kita akan bangun 70 unit RUNITA, dengan tipe 36/60 terdiri dari 1 KT, 1 KM, dan area usaha, ditawarkan dengan harga Rp400 juta-an  dengan cicilan hanya 2 Jutaan rupiah /bulan,” ujar Stephanie. 

Peluncuran RUNITA ini , lanjut Stephanie mendapat respon positif dari masyarakat, terbukti pada saat launching RUNITA tahap 1 sejumlah 70 Unit langsung Sold Out. Melihat animo yang sangat positif ini, Stephie mengatakan pihaknya akan segera mempersiapkan RUNITA tahap kedua

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Sufri Yuliardi

Advertisement

Bagikan Artikel: