Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia (Menko Perekonomian RI), Airlangga Hartarto menghadiri pembukaan Festival Ekonomi Keuangan Digital dan Karya Kreatif Indonesia (FEKDI x KKI 2024) pada hari ini, Kamis (1/8/2024) di Jakarta.
Dalam kesempatan tersebut, Airlangga menyampaikan pemerintah akan terus bekerja sama dengan berbagai komponen dalam meluncurkan berbagai program untuk mencapai target inklusi keuangan 90% tahun 2024. Salah satu program pembayaran digital guna mencapai target inklusi keuangan yakni QRIS.
"Dengan berbagai program diantaranya QR Code Indonesian Standard (QRIS) serta berbagai program perluasan literasi keuangan kolaborasi bersama BI, OJK, dan Industri," kata Airlangga Hartarto, Jakarta, Kamis (1/8/2024).
Baca Juga: BI Optimistis Target 55 Juta Pengguna QRIS Bakal Tercapai Tahun ini
Dalam kesempatan yang sama, Gubernur BI, Perry Warjiyo menyampaikan bahwa pengguna QRIS lebih dari 50 juta berdasarkan Blueprint Sistem Pembayaran Indonesia (BSPI).
"Pengembangan ekonomi dan keuangan digital melalui Blueprint Sistem Pembayaran Indonesia (BSPI) 2019-2025 telah mencatatkan beberapa pencapaian diantaranya besarnya jumlah pengguna QRIS dengan lebih dari 50 juta pengguna yang sebagian besar UMKM," jelasnya.
Sebagai informasi tambahan, perhelatanĀ FEKDI x KKI 2024 menjadi ajang selebrasi berbagai pencapaian inisiatif inovasi digital, antara lain kompetisi inovasi digital yang dikemas dalam BI Hackathon, QRIS Jelajah Indonesia sebagai terobosan kampanye akseptasi dan literasi digitalisasi di seluruh Indonesia melalui 46 kantor perwakilan Bank Indonesia, perluasan kerja sama QRIS antarnegara ke empat negara yaitu Korea Selatan, Uni Arab Emirates (UAE), Jepang, dan India, serta pengembangan Kartu Kredit Indonesia (KKI) Segmen Pemerintah fitur Online Payment Virtual Card Tokenization.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Cita Auliana
Editor: Fajar Sulaiman
Tag Terkait:
Advertisement