Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pakar Apresiasi Kesederhanaan Paus Fransiskus: Perilakunya Beda dengan Bocil Tone Deaf

Pakar Apresiasi Kesederhanaan Paus Fransiskus: Perilakunya Beda dengan Bocil Tone Deaf Kredit Foto: Wikimedia Commons/Jeon Han
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pakar Telematika, Roy Suryo memberikan pujiannya untuk Paus Fransiskus. Hal ini atas sikapnya yang merakyat dan bersahaja selama kunjungannya ke Indonesia.

Menurut Roy, Paus Fransiskus menunjukkan sikap toleransi yang luar biasa dengan memilih untuk tidak menggunakan pesawat jet pribadi dan hanya menggunakan mobil sederhana saat tiba di Indonesia. 

Baca Juga: Perbedaan Itu Anugerah, Jokowi dan Paus Fransiskus Serukan Toleransi

“Paus Fransiskus kedatangannya di Indonesia yang sangat merakyat dan bersahaja, layak menjadi teladan ditengah krisis moral yang terjadi di negara ini,” ucap Roy, dilansir Kamis (05/09/2024).

Roy Suryo membandingkan hal ini dengan sikap dari Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. Ia menyindir mereka sebagai sosok yang "tone deaf" atau tidak peka terhadap kritikan rakyat, terutama setelah video yang memperlihatkan gaya hidup mewah mereka mencuat dalan media sosial.

“Video tersebut juga berisi kritik moral terhadap sosok KP (dan EG) yang kini dikabarkan "menghilang" pasca terciduk videonya saat bermewah-mewah ditengah banyak rakyat yang sekarat. Sangat berbeda dengan kelakuan bocil-bocil tone deaf, Paus Fransiskus memilih carter pesawat komersial biasa Air-Italia jenis Airbus A330-900 untuk perjalanannya,” tutur Roy.

Baca Juga: Bersejarah, Momen Jokowi dan Paus Fransiskus Masuk ke Istana Merdeka

Adapun Kaesang dan Erina sebelumnya menjadi sorotan dalam media sosial setelah keduanya mengunggah pemandangan dari dalam jet pribadi dalam akun Instagram-nya. Hal inilah yang memicu dugaan gratifikasi dan menuai kritik dari warganet.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: