Kerjasama PT IDE dan PT LAPI ITB dalam Pengembangan Platform 'ITB Mobile' untuk Kemandirian ITB
PT Infrastruktur Digital Edukasi (IDE), perusahaan teknologi terdepan dalam pengembangan solusi digital di sektor pendidikan, dan PT LAPI ITB, badan usaha milik Institut Teknologi Bandung yang berfokus pada solusi berbasis STEAM (Sains Teknologi Engineering Art dan Management), secara resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) di Gedung B, ITB, Bandung, Jawa Barat.
Kerja sama ini bertujuan untuk mengembangkan platform digital terpadu bernama ITB Mobile. Platform ini akan menjadi solusi mobile cerdas satu pintu yang dirancang untuk mendukung kemandirian ITB melalui peningkatan potensi pendapatan BUM-PT dan optimalisasi ekosistem kampus.
Baca Juga: Alumni ITB Bersatu untuk Mewujudkan Visi Indonesia 2045 Melalui Lukisan Kolaboratif
ITB Mobile akan memberikan layanan komprehensif yang menghubungkan seluruh sivitas akademika ITB— mahasiswa, dosen, tenaga kependidikan, hingga stakeholder eksternal—dalam satu aplikasi yang mudah diakses.
Fitur-fitur yang tersedia mencakup layanan transaksi keuangan, akses ke layanan akademik, manajemen aset kampus, hingga platform e-commerce dan kolaborasi industri. Dengan pemanfaatan teknologi terkini, ITB Mobile diharapkan mampu meningkatkan efisiensi operasional ITB dan memberikan layanan yang lebih personal dan inovatif.
Acara seremonial penandatanganan yang digelar di Ruang Rapat A, Gedung PT LAPI ITB, dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dari kedua belah pihak.
Destaria Verani Soe’oed, Chief Marketing Officer (CMO) PT IDE, menyatakan, “Kami sangat antusias bekerja sama dengan PT LAPI ITB dalam proyek strategis ini. ITB Mobile tidak hanya berfungsi sebagai platform digital yang menghubungkan semua elemen kampus, tetapi juga sebagai sarana untuk mendukung kemandirian universitas melalui potensi pendapatan non-akademik. Kami percaya bahwa teknologi pendidikan dapat memberikan nilai tambah yang signifikan dalam mewujudkan ekosistem kampus yang lebih maju.”
ITB Mobile juga akan membuka berbagai peluang baru, termasuk kemitraan dengan industri, manajemen aset kampus yang lebih efisien, serta layanan transaksi yang lebih terintegrasi. Ini akan memperkuat potensi kewirausahaan ITB dan menciptakan sumber pendapatan baru yang membantu universitas mencapai kemandirian finansial.
Dari pihak PT LAPI ITB, hadir Yusmar Anggadinata, Chief Executive Officer (CEO) PT LAPI ITB, yang menyatakan, “Kerjasama ini adalah bagian dari visi jangka panjang kami untuk mendukung kemandirian ITB melalui pengembangan teknologi yang inovatif. ITB Mobile tidak hanya meningkatkan konektivitas di lingkungan kampus, tetapi juga memperkuat peluang kolaborasi dengan industri dan berbagai pihak eksternal lainnya, yang pada akhirnya mendukung ITB sebagai institusi pendidikan berdaya saing global.”
Baca Juga: Pakar Polimer ITB Buktikan Air Minum Galon Berbahan Polikarbonat Tidak Terdeteksi Kontaminasi BPA
Penandatanganan MoU oleh Yusmar Anggadinata dan Destaria Verani Soe’oed menegaskan komitmen kedua pihak dalam memperkuat peran BUM-PT sebagai motor penggerak inovasi di bidang pendidikan. MoU ini juga diharapkan mampu membuka peluang bagi BUM-PT lainnya untuk turut berperan aktif dalam pengembangan pendidikan nasional.
Platform ITB Mobile dijadwalkan untuk diluncurkan secara bertahap mulai akhir tahun 2024, dengan penambahan fitur-fitur yang akan terus dikembangkan untuk menyesuaikan kebutuhan dinamis ekosistem kampus.
Kolaborasi strategis ini diharapkan dapat menjadi pendorong transformasi digital di ITB serta memberikan kontribusi signifikan dalam meningkatkan daya saing dan kemandirian universitas di era digital.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Belinda Safitri
Advertisement