Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bank QNB Indonesia Gandeng Garuda Indonesia, Tawarkan GarudaMiles untuk Nasabah QNB First

Bank QNB Indonesia Gandeng Garuda Indonesia, Tawarkan GarudaMiles untuk Nasabah QNB First Kredit Foto: QNB
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank QNB Indonesia Tbk, bagian dari QNB Group, memperkuat layanan segmen prioritasnya, QNB First, dengan menjalin kerja sama strategis bersama Garuda Indonesia. Melalui kolaborasi ini, Bank QNB Indonesia menawarkan reward berupa GarudaMiles kepada nasabah QNB First, baik nasabah baru maupun existing, yang melakukan penempatan dana di berbagai produk perbankan seperti simpanan dan wealth management.

Kerja sama ini memberikan nasabah QNB First akses untuk menukarkan GarudaMiles dengan berbagai keuntungan, termasuk tiket pesawat, hotel, dan penawaran dari merchant yang bekerja sama dengan Garuda Indonesia. Program ini bertujuan untuk mendukung gaya hidup nasabah yang kian modern, di mana traveling menjadi bagian tak terpisahkan.

Grace Luzar, Head of Retail Banking PT Bank QNB Indonesia Tbk, menyatakan bahwa program ini dihadirkan untuk meningkatkan kenyamanan nasabah QNB First dalam merencanakan perjalanan, baik domestik maupun internasional.

Baca Juga: Kolaborasi Garuda Indonesia dan UGM Optimalkan Potensi Maluku Tenggara

"Memahami kebutuhan nasabah QNB First akan layanan perbankan yang nyaman dan terintegrasi, serta gaya hidup mereka, kami menghadirkan program First Reward yang inovatif melalui kerja sama dengan Garuda Indonesia," ungkapnya dalam acara penandatanganan kerja sama di Kantor Pusat Bank QNB Indonesia, Jakarta.

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah perjalanan wisatawan domestik pada Juli 2024 mencapai lebih dari 77 juta, dengan pertumbuhan penumpang penerbangan domestik sebesar 11,70% dan penumpang internasional tumbuh 45,43%. Menyikapi tren ini, Bank QNB Indonesia memandang kolaborasi dengan Garuda Indonesia sebagai strategi yang tepat untuk meningkatkan pengalaman nasabah di sektor perbankan ritel.

Baca Juga: Maximus Insurance Gandeng PERURI, Perkuat Keamanan Digital

Selain GarudaMiles, nasabah juga akan mendapatkan welcome bonus senilai tiket pesawat Jakarta-Singapura, serta cashback dan poin Life Rewards hingga 20.000 poin yang dapat ditukarkan melalui QNB Indonesia Mobile Banking dengan berbagai hadiah, mulai dari kebutuhan travelling hingga elektronik dan voucher belanja.

Grace menambahkan bahwa program ini merupakan bagian dari dukungan Bank QNB Indonesia terhadap bulan inklusi keuangan yang dicanangkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

"Kami yakin strategi ini merupakan langkah yang tepat untuk mendongkrak bisnis perbankan ritel Bank QNB Indonesia di sisa tahun 2024. Kami percaya kolaborasi dengan Garuda Indonesia akan memberikan kontribusi positif dan mendukung visi Bank untuk membangun pertumbuhan yang solid dan berkelanjutan," tutup Grace.

Program reward GarudaMiles ini akan berlangsung dari Oktober hingga Desember 2024 dan melengkapi Travel Privileges yang sudah ditawarkan oleh QNB First, seperti layanan transportasi bandara di 12 kota, layanan Premium Airport Special Service (PASS) di 10 bandara, dan akses ke lounge premium di 21 bandara di seluruh Indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: