Perlindungan dan Pengembangan Pantura Jawa, Urat Nadi Ekonomi Sumbang 20 Persen PDB Indonesia
Pemerintah juga akan menyebarluaskan informasi secara real-time, serta mengadakan dialog publik dan diskusi kelompok untuk menanggapi kekhawatiran masyarakat secara langsung.
Selain itu, transparansi dalam hal anggaran, sumber dana, dan dampak lingkungan juga perlu dipublikasikan secara berkala. Pendekatan partisipatif, dengan melibatkan masyarakat dalam pengambilan keputusan serta memberikan pelatihan terkait pengawasan proyek, bertujuan untuk memperkuat dukungan.
Dengan manajemen krisis yang responsif dan tim khusus yang siap menangani isu negatif, program/proyek ini diharapkan dapat terus berjalan dengan dukungan luas dari masyarakat, dengan menjaga akuntabilitas yang tinggi.
Di samping itu, Pemerintah Indonesia melalui Kemenko Perekonomian bersama dengan Pemerintah Korea Selatan dan Pemerintah Belanda saat ini juga sedang melakukan penyusunan Kajian Strategi Perlindungan dan Pengembangan Pantura Jawa yang bertujuan untuk mengatasi berbagai tantangan serius yang dihadapi Pantura Jawa.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Tag Terkait:
Advertisement