Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Serahkan Tongkat Kadin ke Anindya Bakrie, Arsjad Rasjid: Izinkan Saya Meminta Maaf

Serahkan Tongkat Kadin ke Anindya Bakrie, Arsjad Rasjid: Izinkan Saya Meminta Maaf Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Arsjad Rasjid resmi mengakhiri masa jabatannya sebagai Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia dalam Musyawarah Nasional Konsolidasi Persatuan Kadin Indonesia 2025 di Hotel Ritz Carlton Jakarta, Kamis (16/1). Dalam kesempatan tersebut, Arsjad menyerahkan tongkat kepemimpinan Kadin kepada Anindya Bakrie, sembari menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan selama kepemimpinannya.

“Hari ini dengan berakhirnya jabatan saya sebagai Ketua Umum, izinkan saya meminta maaf. Apabila ada program dan kegiatan yang belum sempurna,” ujar Arsjad.

Ia menegaskan komitmennya untuk terus berkontribusi bagi perekonomian nasional dalam kapasitas peran barunya.

Arsjad sebelumnya telah menyatakan pengunduran dirinya pada 29 November 2024, sebuah keputusan yang disampaikan untuk memastikan Kadin tetap solid sebagai mitra strategis pemerintah. “Tanggal 29 November lalu saya sudah menyatakan bahwa saya tidak akan maju pada Munas Kadin berikutnya, dan itu sudah saya utarakan,” jelasnya.

Baca Juga: Arahan Perdana Anindya: Ibarat Perahu Besar, Kadin Harus Berlayar Bersama Menuju Zaman Keemasan

Selama masa kepemimpinannya sejak 2021, Arsjad memimpin berbagai program strategis yang berperan penting dalam mendukung pemulihan ekonomi pasca pandemi. Ia memaparkan pencapaian Kadin, termasuk pelaksanaan program vaksinasi Gotong Royong dan pendirian Rumah Oksigen Gotong Royong pada 2021, menjadi tuan rumah G20 Indonesia pada 2022, serta memimpin ASEAN Business Advisory Council pada 2023. Pada tahun yang sama, Kadin juga menyusun peta jalan Indonesia Emas 2045 yang telah diserahkan kepada pemerintah.

“Di tahun 2024 Kadin mengadakan Dialog Capres, lalu kemudian menyambut pemerintahan baru, Kadin menyusun White Paper Arah Kebijakan Pembangunan Bidang Ekonomi 2024-2029,” tambahnya.

Arsjad juga menyampaikan apresiasinya kepada pemerintah atas pengakuan terhadap pentingnya persatuan Kadin dalam mendukung iklim usaha dan perekonomian Indonesia. Ia berharap kepercayaan investor terhadap dunia usaha Indonesia terus meningkat, sejalan dengan target ekonomi nasional sebesar 8% yang telah dicanangkan Presiden Prabowo Subianto.

Baca Juga: Anindya Bakrie Ungkap Pesan Prabowo ke Dirinya dan Arsjad Rasjid

“Insya Allah Kadin semakin strategis, sehingga kepercayaan investor dan dunia internasional terus meningkat, dunia usaha semakin maju dan berdaya saing,” ucapnya.

Di tengah dinamika organisasi selama empat bulan terakhir, Arsjad menyoroti resiliensi para pengusaha Indonesia yang tetap fokus menjalankan program-program Kadin. “Kita sebagai pengusaha harus memperlihatkan pada semuanya bahwa kita itu bisa satu dan kita solid sebagai pengusaha,” tegasnya.

Menutup pidatonya, Arsjad mengucapkan selamat bertugas kepada anggota dan pengurus Kadin yang baru. Ia menyatakan optimismenya bahwa Kadin akan terus menjadi mitra strategis pemerintah dan berkontribusi bagi kesejahteraan rakyat serta perekonomian nasional.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: