Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tekad Kezia Winowoda, Mahasiswa FK President University Asal Kita Bitung Menjadi Dokter Handal Berskala Global

Tekad Kezia Winowoda, Mahasiswa FK President University Asal Kita Bitung Menjadi Dokter Handal Berskala Global Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Destiny Kezia Winowoda, mahasiswa Program Studi (Prodi) Fakultas Kedokteran President University (FKPU) angkatan 2024 asal Sulawesi Utara yang punya mimpi besar untuk menjadi seorang tenaga kesehatan handal berskala global untuk berkontribusi bagi masyarakat dan dunia kesehatan di tanah air.

Untuk mengejar mimpinya tersebut, gadis belia asal Bitung ini nekat memutuskan untuk berkuliah di fakultas kedokteran yang berlokasi didalam kawasan industri Jababeka, Cikarang. 

"Tekad saya bulat untuk menempuh pendidikan di fakultas kedokteran President University. Saya masuk FKPU ini  lewat jalur beasiswa, melewati 3 proses test, yaitu report card test, test cognitive dan bahasa inggris serta pada akhirnya test wawancara sampai dapat potongan beasiswa untuk SPP per-semesternya," ungkap gadis asal Kota Bitung, Sulawesi Utara dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (5/2/2025).

Kezia sendiri merupakan siswa berpretasi, kota Cakalang. lulusan SMA Negeri 2 Bitung ini pernah mengikuti olimpiade informatika tingkat provinsi, dan masuk 10 besar. Selain itu, saat proses ujian kelulusan SMA, Kezia diuji langsung oleh walikota Bitung.

"Proses ujiannya, waktu itu untuk kelulusan, kami harus membuat karya tulis ilmiah berbasis IPA, dan kelompok kami memilih proses fotosintesis. Kelompok saya adalah kelompok pertama yang presentasi di sekolah kami sehingga dihadiri oleh walikota pada saat itu. Kemudian setelah presentasi, walikota memberi pertanyaan dan kami dapat menjawab pertanyaan tersebut," jelasnya. 

Kezia mengemukakan bahwa saat ini dirinya mendapat banyak insight berupa pengetahuan teori dan kemampuan skill untuk bekal menjadi dokter yang kompeten.

Terlebih lagi menurutnya, FKPU telah memiliki ekosistem kesehatan yang mumpuni, dimana kampusnya berada di dalam kawasan Jababeka Medical City, yang dipenuhi oleh beragam fasilitas kesehatan.

"Menjadi mahasiswa FKPU ini adalah suatu progres dalam merealisasikan mimpi saya, dengan target yang tentunya mendapat nilai dengan menjadi lulusan terbaik," tandasnya.

Baca Juga: Prodi Hubungan Internasional President University Paling Diminati, Lulus Tiga Tahun dan Langsung Berkarir

Perlu diketahui, Fakultas Kedokteran President University (FKPU) merupakan salah satu fakultas di President University yang memiliki akreditasi A dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). 

Syarat-syarat untuk Ujian Seleksi Masuk mahasiswa FKPU adalah: 

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Lulusan SMA/MA atau yang setara
  • Memiliki nilai minimal 80 untuk mata pelajaran Matematika, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Kimia, dan Biologi
  • Melampirkan bukti hasil TOEFL ITP test sehat jasmani dan rohani
  • Bebas narkoba

Calon mahasiswa FKPU yang diterima secara akademik berhak mendapatkan Beasiswa Asrama FKPU. Beasiswa ini memberikan kesempatan untuk tinggal gratis di Asrama Paviliun Kluster Khusus Kedokteran selama satu tahun pertama.

Adapun Program Studi (Prodi) Kedokteran President University (FKPU) sendiri menggunakan pengantar bahasa Indonesia plus Bahasa Inggris.

Pendidikan jenjang Sarjana Kedokteran prodi Kedokteran ditempuh dalam 3,5  tahun (tiga setengah tahun) atau 7 semester.

Baca Juga: Cerita 4 Alumni Prodi Hubungan Internasional President University yang Miliki Karier Mentereng Hingga Masuk Komunitas Global

Pendidikan jenjang Tahap Profesi memperoleh gelar dokter: Program Studi Profesi Dokter selama 2 (dua) tahun, atau 4 Semester.

Kemudian, Program Satu Tahun Akademik terdiri dari 2 (dua) semester yaitu 1. Program Asrama, dimana mahasiswa baru wajib 1 (satu) tahun pertama tinggal di Managed-Student Housing, kluster khusus pavilion Kedokteran.

Selanjutnya, Program Pre-University, yakni program matrikulasi (bahasa Inggris, pembinaan karakter), dan orientasi mahasiswa baru.

Terakhur, Program Pertukaran Mahasiswa International yaitu Kerja sama dengan 53 International Partnership University

Program Culture Language Center (CLC): Pengembangan kompetensi bahasa Inggris, Mandarin, Korea dan lainnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: