Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Maybank Indonesia (BNII) Terlibat Transaksi Afiliasi Rp1,93 Miliar, dalam Rangka Apa?

Maybank Indonesia (BNII) Terlibat Transaksi Afiliasi Rp1,93 Miliar, dalam Rangka Apa? Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank Maybank Indonesia Tbk (BNII) menyampaikan bahwa Perseroan telah terlibat transaksi afiliasi dengan Maybank Shared Services (MSS). Transaksi tersebut berupa pembayaran atas biaya terkait Regional Security Operation Center (RSOC) Splunk dari BNII kepada MSS yang berlangsung pada 10 Februari 2025.

"Nilai transaksi adalah sebesar Rp1.935.913.333,52,- atau MYR528.346 untuk periode bulan Mei 2024 Agustus 2024," ungkap Direktur Maybank Indonesia, Effendi, dikutip dari keterbukaan informasi, Kamis (13/2). 

Dalam transaksi ini, PT Bank Maybank Indonesia Tbk bertindak sebagai Penerima Jasa dan Maybank Shared Services selaku Pemberi Jasa. Transaksi ini pun dikategorikan sebagai transaksi afiliasi. 

Baca Juga: Emiten Mayapada Hospital (SRAJ) Mau Private Placement 238,25 Juta, Dananya Buat Ini

"MSS merupakan perusahaan terafiliasi dengan Perseroan karena MSS dan Perseroan dikendalikan, baik langsung maupun tidak langsung oleh pihak yang sama, yaitu Malayan Banking Berhad," terang Effendi. 

Adapun alasan dilakukannya transaksi adalah untuk mewujudkan sinergi antara Maybank Group. Transaksi afiliasi ini juga memberikan manfaat efisiensi bagi Perseroan.

"Tidak ada informasi penting atau fakta material lainnya yang berhubungan dengan transaksi tersebut yang tidak dikemukakan dan dapat menyebabkan informasi menjadi tidak benar atau menyesatkan, baik secara pribadi maupun korporasi tidak memiliki benturan kepentingan terhadap transaksi ini dan dilaksanakan dengan pertimbangan bisnis yang telah dilakukan Perseroan," pungkas Effendi. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri

Advertisement

Bagikan Artikel: