
“Saya berkunjung ke Desa Wisata Tenganan Pegringsingan di Karangasem untuk menyaksikan langsung bagaimana pariwisata bisa berdampingan dengan alam, penduduk lokal, dan tetap melestarikan adat istiadat juga budayanya, perlu untuk dicontoh dan direplikasi di tempat lain,” kata Wamenpar Ni Luh.
Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata (Gus Par), menyambut baik kunjungan Wamenpar Ni Luh. Ia berharap pemerataan pariwisata segera terwujud agar Karangasem semakin banyak dikunjungi wisatawan.
"Ini angin segar bagi kami, karena potensi pariwisata Karangasem sangat besar untuk dapat dikembangkan. Kami juga akan segera melakukan komunikasi ke pusat terkait pariwisata di Karangasem," kata Gus Par.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Tag Terkait:
Advertisement