Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kemenperin Dorong Pemda Manfaatkan DAK untuk Pengembangan Sentra IKM

Kemenperin Dorong Pemda Manfaatkan DAK untuk Pengembangan Sentra IKM Kredit Foto: Istimewa

“Dengan dibangunnya sentra IKM slag aluminium, limbah industri jadi lebih terkendali, lebih banyak lapangan kerja yang terserap, tercipta nilai tambah produk, yang dalam jangka panjang juga akan meningkatkan pendapatan asli daerah, serta berkontribusi terhadap kesejahteraan masyarakat,” imbuh Reni.

Berdasarkan laporan Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Jombang, revitalisasi Sentra IKM Slag Aluminium Jombang telah meningkatkan jumlah tenaga kerja yang terserap dari belasan tenaga kerja menjadi sekitar 200 tenaga kerja. 

Selain itu, peningkatan nilai omset tercatat dari Rp 200-300 juta menjadi Rp 1,5-2 miliar, dengan jumlah produksi saat ini 400-700 ton per tahun dari sebelumnya hanya 50-70 ton per tahun.

Sekretaris Direktorat Jenderal Industri Kecil, Menengah dan Aneka (IKMA) Kemenperin, Yedi Sabaryadi menyampaikan, setelah dilakukan pengembangan menggunakan skema DAK, Sentra IKM Slag Aluminium di Kabupaten Jombang mampu melayani IKM lebih melalui berbagai program kegiatan.

“Kegiatan yang dilakukan yaitu, bimbingan teknis dan pelatihan standar keamanan kerja, fasilitasi produksi bersama (mesin dan alat dan laboratorium uji produk, legalitas usaha dan atau sertifikasi produk, serta fasilitasi akses pasar & digitalisasi demi meminimalkan persaingan tidak sehat antar pelaku IKM,” terang Yedi.

Di Sentra Slag Aluminium ini, para IKM mengolah slag aluminium menjadi berbagai produk, seperti paving block, bata ringan, dan bahan bangunan lainnya yang hasilnya dibeli oleh para produsen alat rumah tangga atau industri pengolahan aluminium lainnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya

Advertisement

Bagikan Artikel: