WE Online, Jakarta - PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX) akan melakukan pembelian kembali atau buy back saham.
Direktur Utama Mitra Pinasthika Troy Prawata mengatakan perseroan menyiapkan dana sebanyak-banyaknya Rp 50 miliar untuk pembelian kembali saham perseroan hingga harga maksimum Rp 1.000 sesuai dengan peraturan berlaku sehingga jumlah nominal saham yang akan dibeli perseroan akan bergantung pada harga saham di pasar bursa.
Pembelian saham kembali saham perseroan diharapkan dapat mengurangi dampak pasar yang saat ini sedang berfluktuasi secara signifikan dan dampak langsung pembelian kembali saham perseroan diharapkan dapat membuat harga saham RALS membaik di pasar bursa.
"Perbaikan harga saham perseroan di pasar bursa diharapkan akan memberikan keuntungan bagi semua stakeholders dan perseroan akan menjual kembali saham yang dibeli tersebut setelah kondisi pasar membaik," ujarnya dalam keterangan persnya di Jakarta, Senin (24/8/2015).
Buy back akan dilakukan perseroan melalui salah satu anggota bursa efek, yakni PT Maybank Kim Eng Securities. Kemudian, pelaksanaan buy back akan dimulai 25 Agustus 2015 hingga 24 November 2015.
"Pengaruh buy back ke pendapatan tidak akan ada dan dampak buy back ke pembiayaan perseroan akan kecil sekali," ucapnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait:
Advertisement