Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menteri Rini: Sinergi BUMN akan Tingkatkan Daya Saing Produk

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini M Soemarno mengatakan sinergi BUMN akan mendorong hilirisasi produk-produk hulu untuk meningkatkan daya saing produk tersebut.

"Memang hal-hal seperti ini memang sangat penting untuk ke depan antar-BUMN ini makin didorong untuk bersinergi. Kita memang harus terus menerus untuk mendorong hilirisasi dari produk hulu kita," katanya dalam acara Penandatanganan Nota Kesepahaman PT Pertamina (Persero) dengan PT Pelayaran Nasional Indonesia atau Pelni (Persero) dan PT Pupuk Indonesia (Persero), Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (1/7/2015).

Ia mengatakan hilirisasi produk akan mendorong nilai tambah dari produk itu sehingga memiliki daya saing yang lebih baik.

"Karena dengan kita dapat membangun hilirisasi ini, nilai tambah akan lebih tinggi dan penyerapan tenaga kerjanya makin banyak dan ini memang yang harus kita lakukan," ujarnya.

Ia mengatakan Pertamina dan Pelni akan melakukan kerja sama seperti sinergi untuk membangun produk turunan dari gas dan kajian terhadap potensi bisnis pengembangan pabrik petrokimia.

"Sinergi ini BUMN kita makin kuat makin sehat," tuturnya.

Ia mengatakan sinergi antar BUMN yang perlu terus dilakukan selain untuk memperoleh keuntungan juga yang terutama menjadi agen pembangunan. Sebelumnya, PT Pertamina (Persero) melakukan penandatangan nota kesepahaman dengan PT Pelayaran Nasional Indonesia atau Pelni (Persero) dan PT Pupuk Indonesia (Persero).

PT Pertamina dan PT Pupuk Indonesia melakukan nota kesepahaman tentang Kajian Potensi Bisnis Pengembangan Pabrik Petrokimia Berbasis Gas dan Batu Bara serta Kajian Sinergi dan "Knowledge Sharing" terkait "Engineering, Procurement, Contruction" dan jasa "Operations and Maintenance".

Sementara, penandatangan nota kesepahaman antara PT Pertamina dan PT Pelni terkait kerja sama komersial di mana Pertamina menyediakan bahan bakar kebutuhan kapal dan Pelni menyediakan jasa pengangkutan produk Pertamina dan juga peralatan pengeboran minyak di beberapa daerah. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: