Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ekspansi Eropa, Deutsche Post Akuisisi UK Mail Senilai £242,7 Juta

Oleh: ,

Ekspansi Eropa, Deutsche Post Akuisisi UK Mail Senilai  £242,7 Juta Kredit Foto: Theguardian.com
Warta Ekonomi, Jakarta -

Perusahan pos Jerman, Deutsche Post sepakat untuk membeli perusahan pos Inggris, UK Mail senilai £242,7 juta. Pembelian itu akan menjadikan UK Mail dan Deutsche Post sebagai tandingan utama Royal Mail dalam bisnis pengiriman paket.Pembelian itu juga disebut-sebut sebagai upaya ekspansi Deutsche Post di pasar Eropa.

"UK Mail dikelola dengan baik dan merupakan jasa peyedia pengiriman yang terbaik di Inggris, hal tersebut akan melengkapi pelayanan terpadu yang kami tawarkan," kata dewan perusahan Deutsche Post Jurgen Gerdes sebagaimana dikutip BBC di Jakarta, Jumat (30/9/2016). 

Sementara, direktur perusahan UK Mail percaya jika kesepakatan tersebut "adil dan masuk akal". Berdasarkan hasil kesepakatan, UK Mail akan menerima 440p saham per lembar saham.

"Dewan perusahan percaya jika UK Mail akan mendapatakan keuntungan yang signifikan karena menjadi bagian dari Deutsche Post DHL dan memiliki posisi yang baik untuk terus mengembangkan bisnis pengiriman surat dan paket," kata Peter Kane, ketua UK Mail.

"Pelanggan kami dapat langsung mengeakses jaringan paket Deutsche Post yang terintegrasi secara global dan kemampuan logistik yang komprehensif, kita pun akan mendapatkan kesempatan untuk memenangkan bisnis tambahan dari Deutsche Post," tambahnya. 

Kesepakatan tersebut telah membuat saham UK Mail melonjak lebih dari 40%. UK Mail mengalami masalah teknis pada tahun lalu di pusat penyortiran yang membuat perusahan harus menangani paket secara manual. Kondisi itu menyebabkan biaya lebih tinggi dan mengurangi pendapatan.

Daily Mail adalah perusahan pengiriman paket di Inggris dan memiliki lebih dari 5o jaringan situs di seluruh Inggris, dan memiliki 25.000 pelanggan, namun di tengah maraknya belanja online perusahan terus menuai masalah.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: