Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bursa Kembali Yakin Akan Ada 35 Perusahaan yang IPO Tahun Depan

Bursa Kembali Yakin Akan Ada 35 Perusahaan yang IPO Tahun Depan Kredit Foto: Annisa Nurfitriyani
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2017 mendatang kembali optimis akan dapat membawa sebanyak 35 perusahaan untuk masuk ke pasar modal Indonesia melalui penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO).

Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Utama BEI Tito Sulistio, di Jakarta, Kamis (20/10/2016). Untuk mencapai harapan tersebut, Tito menyatakan akan membujuk perusahaan potensial hingga memaksa perusahaan besar asing untuk mencatatkan sahamnya di pasar modal.

"Untuk calon emiten ada beberapa hal yang bukan hanya bicara memfasilitasi, tapi kita imbau kalau bisa memaksa," ujarnya.

Pasalnya, menurut Tito, ada sekitar 52 perusahaan asing yang meraup keuntungan di Indonesia di mana pendapatannya di atas 50 persen hingga bahkan 100 persen, namun bukan merupakan perusahaan yang tercatat di BEI.

"Mereka itu listing-nya di luar negeri, itu kan enggak elok. Saya sudah datangi mereka," katanya.

Tito bahkan menyatakan bahwa akan ada 14 anak usaha perusahaan pelat merah yang siap bergabung menjadi emiten tahun 2017 mendatang. Pihaknya juga akan memaksa perusahaan-perusahaan yang mendapatkan pinjaman di atas Rp1 triliun dari perbankan untuk melantai di pasar modal.

"Itu juga kita kejar," tukasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: