Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Shell Inisiasi Masyarakat Maruda Bangun Desa BERSEMI

        Warta Ekonomi -

        WE Online, Jakarta - Melalui pengelolaan sampah terpadu yang berbasis komunitas yang dilaksanakan di dua desa di Segaramakmur dan Pantaimakmur, Marunda, PT Shell Indonesia berupaya membangun kapasitas masyarakat untuk menjadi lebih kreatif memperbaiki penghidupan mereka dan melestarikan lingkungan melalui kegiatan Desa BERSEMI (Bersih, Sehat, Mandiri).

        Pada Gebyar Akbar di halaman kantor Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi masyarakat secara aktif memamerkan hasil kegiatan Desa BERSEMIdihadapan Bupati Bekasi Neneng Hasanah Yasin yang didampingi Camat Tarumajaya Dwy Sigit Adrian, Lubricants Supply Chain (LSC) Manager Shell Indonesia Alex Marpaung dan Direktur Utama Kawasan Industri dan Pergudangan Marunda Center Iwan Djuanedi.

        Sejak Desember 2015 lalu, PT Shell Indonesiatelah meluncurkan program Desa BERSEMI, Program ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian dan inisiatif komunitas dalam mewujudkan pemukiman yang bersih, sehat, ramah lingkungan dan produktif.

        Program ini melatih para kader penggerak di dua desa untuk memiliki kapasitas dan kapabilitas dalam menginisiasi dan mengembangkan Model Rumah Kompos, Bank Sampah (BAS), Model Pangan Lestari dan Kelompok Industri Kreatif Berbasis. Implementasi program tersebut mampu melahirkan kader-kader baru penggerak masyarakat dari yang semula 30 orang menjadi 60 orang. Nantinya, para kader diharapkan dapat membantu penyebaran program ini ke masyarakat yang lebih luas.

        ?Program Desa BERSEMI ini menjadi bukti komitmen Shell untuk mendukung setiap upaya pengembangan masyarakat di manapun kegiatan operasi kami berada, termasuk di sekitar Pabrik Pelumas kami di Marunda. Kami ingin program yang mendayagunakan potensi dan inisiatif komunitas seperti ini dapat terus dikembangkan ke desa-desa lainnya melalui kader-kader penggerak yang jumlahnya telah meningkat dua kali lipat,? kata Alex.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Sufri Yuliardi
        Editor: Sufri Yuliardi

        Bagikan Artikel: