Kenaikan ?pulsa telepon seluler (ponsel) mendorong indeks harga konsumen pada bulan September mengalami inflasi sebesar 0,02%.?Kondisi itu membuat inflasi antar-tahun (year-on-year?/yoy) berada di angka 3,07%
?Penyebab utama inflasi adalah kenaikan pulsa ponsel dengan andil 0,05 terhadap inflasi %,?Kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto ?dalam konferensi pers di Jakarta,Senin (3/10).
Adapun, komoditas lain yang mendorong inflasi antara lain tarif sewa rumah dengan andil 0,03% . Kenaikan tarif sewa rumah ini disebabkan meningkatnya harga bangunan dan pada saat yang sama ongkos untuk biaya peralatan rumah juga mengalami kenaikan .
??Selanjutnya ada biaya akademik atau perguruan tinggi dengan andil 0,03% , rokok kretek dengan andil 0,02%, dan cabe merah sebesar 0,13%,?tambahnya.
Sementara ?itu untuk penghambat utama deflasi pada September ?2016 yakni telur ayam ras, daging ayam ras, wortel, cabai rawit, bayam ,kangkung, kentang, sawi hijau, tomat sayur, dan gula pasir. ?Untuk bahan makanan secara umum mengalami deflasi -0,07,?Ujarnya.
Sebelumnya BPS mengumumkan inflasi September 2016 sebesar? 0,22 %. ?Suhariyanto? mengatakan terjadi kenaikan harga sepanjang ?September namun tingkatannya masih terkendali.
??Inflasi 0,22 % artinya ada kenaikan harga tapi masih sangat terkendali ? Ujarnya . ?Inflasi kalender (Januari- September) 2016 sebesar 1,79? % dan tingkat inflasi tahun ke tahun atau year on year (yoy) sebesar? 3,07 %. Adapun inflasi inti sebesar 0,33%, dan inflasi inti yoy sebesar 3,21%.?
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar
Tag Terkait: