PT AstraZeneca Indonesia (AstraZeneca) mewujudkan komitmennya untuk terus mendukung pembangunan kesehatan Indonesia. Salah satu dukungan tersebut diwujudkan melalui penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Kementerian Kesehatan di Gedung Kementrian Kesehatan, Jakarta pada Selasa (26/9/2017).
Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular, Direktorat Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Kementerian Kesehatan dr. Lily S. Sulistyowati mengungkapkan bahwa sebagai mitra kementerian, AstraZeneca akan membantu dalam pengadaan program edukasi tenaga kesehatan untuk Penyakit Tidak Menular (PTM), pembangunan fasilitas kesehatan, serta pemberian dukungan terhadap Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas), dan juga edukasi mengenai Health Financing di lingkungan Pemerintah dan Rumah Sakit.
?Melalui kerja sama ini, AstraZeneca berperan aktif mendukung? pemerintah untuk pencapaian program Sustainable Development Goals (SDGs), sebagai bagian dari agenda kesehatan nasional,? kata dr. Lily dalam sambutannya.
Sebagai bagian dari kerja sama lanjutnya, AstraZeneca bersama dengan Kementrian Kesehatan, organisasi profesi, dan LSM meluncurkan program Healthy Lung untuk memastikan pasian penyakit paru mendapatkan akses terapi yang dibutuhkan. Program Healthy Lung merupakan inisiatif regional AstraZeneca untuk meningkatkan penanganan penyakit asma dan Penyakit Paru Obstruktif Kronis (PPOK) di sembilan negara Asia.
?Kami berharap bahwa program Healthy Lung akan membantu meningkatkan kapabilitas tenaga kesehatan di Indonesia dalam penanganan penyakit paru karena ini merupakan aspirasi yang sejalan dengan strategi kesehatan nasional kami,? ungkap dr. Eni Gustina, MPH selaku Direktur Promosi Pelayanan Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Rizka Kasila Ariyanthi