PTTEP Indonesia dan CECT meluncurkan seminar berseri tentang Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs), PTTEP menekankan pentingnya untuk semua stakeholder?s memainkan peran kolaboratif dan menciptakan front persatuan dalam upaya mencapai SDGs di Indonesia.
General Manager PTTEP Indonesia, Afiat Djajanegara menyatakan, tujuan pembangunan berkelanjutan ialah untuk mengatasi masalah-masalah pembangunan ekonomi dan sosial yang dihadapi dunia tahun 2030.
"Tujuan ini tidak dapat diperjuangkan oleh Pemerintah saja. Pembangunan Berkelanjutan hanya dapat direalisasikan melalui komitmen dan kemitraan yang kuat di antara sejumlah besar pemangku kepentingan (stakeholders)." katanya dalam keterangan yang diterima Warta Ekonomi di Jakarta, Rabu (25/4/2018).
Lanjuntya, dalam mencapai SDGs, PTTEP bermitra dengan CECT untuk melayani sebagai penyelenggara diskusi di antara para pemangku kepentingan utama di negara tersebut dan membentuk serangkaian seminar sebagai platform untuk bertindak, menciptakan masa depan yang berkelanjutan bagi Indonesia.
?Sebagai seseorang dari sektor swasta, kami menyadari bahwa untuk mencapai SDGs adalah upaya kolektif - kami tidak dapat melakukannya sendiri. Itulah mengapa kami ingin membuat forum di mana setiap orang dapat bertemu untuk berbagi peran masing-masing dan mendiskusikan bagaimana kami dapat bekerjasama untuk menciptakan dampak yang lebih tahan lama.? tambahnya.
PTTEP dan CECT akan menyelenggarakan empat seminar tambahan, melibatkan para pemangku kepentingan utama di kota-kota besar di seluruh Indonesia.
?Kami memulai acara ini di Jakarta, tetapi kami juga akan menyelenggarakan seminar serupa di Makassar, Surabaya, Medan, dan Palembang dalam waktu dekat. Kami melakukan roadshow ini karena kami ingin menjangkau sebanyak mungkin LSM lokal dan pemerintah lokal. Kami ingin menciptakan dampak nyata dari program ini.? katanya lagi.
Afiat yang juga Manajer Umum PTTEP menambahkan, "Dalam melakukan kegiatan CSR, kami tidak hanya melihat dampak pada keuntungan, tetapi penting bagi kami untuk memperhatikan tercapainya SROI (Social Return on Investment),? tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Vicky Fadil
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait: