Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Kontribusi Pulau Jawa Capai 58,67% untuk Ekonomi Indonesia

        Kontribusi Pulau Jawa Capai 58,67% untuk Ekonomi Indonesia Kredit Foto: Ning Rahayu
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Badan Pusat Statistik menyatakan perekonomian Indonesia yang tumbuh hingga 5,06% pada triwulan I 2018 berdasarkan besaran Produk Domestik Bruto (PDB) yang mencapai Rp3.505,3 triIiun dan atas dasar harga konstan 2010 mencapai Rp2.498,4 triliun, masih didominasi oleh kelompok provinsi di Pulau Jawa dan Pulau Sumatera.?

        Kelompok provinsi di Pulau Jawa memberikan kontribusi terbesar terhadap PDB Indonesia yakni sebesar 58,67%, diikuti Pulau Sumatera 21,54%, Pulau Kalimantan 8,24%, serta Bali dan Nusa Tenggara 3,03%. Sementara kontribusi terendah ditorehkan oleh kelompok provinsi di Pulau Maluku dan Papua.?

        Ekonomi Indonesia triwulan I 2018 terhadap triwulan I 2017 tumbuh 5,06% (yoy) meningkat dibanding capaian triwulan I 2017 sebesar 5,01%. Dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi dicapai oleh lapangan usaha informasi dan komunikasi sebesar 8,69%. Dari sisi pengeluaran dicapai oleh komponen pengeluaran konsumsi lembaga nonprofit yang melayani rumah tangga yang tumbuh 8,09%.?

        Ekonomi Indonesia triwulan I 2018 terhadap triwulan sebelumnya turun sebesar 0,42% (qtq). Dari sisi produksi, penurunan disebabkan oleh kontraksi yang terjadi pada beberapa lapangan usaha. Sementara dari sisi pengeluaran, penurunan disebabkan antara lain oleh kontraksi pada komponen pengeluaran konsumsi pemerintah, pembentukan modal tetap bruto, dan ekspor.?

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Ning Rahayu
        Editor: Fauziah Nurul Hidayah

        Bagikan Artikel: