Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Untuk Menangkan Timnasnya, Supporter Iran Sampai Lakukan Ini

        Untuk Menangkan Timnasnya, Supporter Iran Sampai Lakukan Ini Kredit Foto: AFP
        Warta Ekonomi, Moskow -

        Pendukung Iran berkumpul di luar hotel tim sepak bola Portugal di kota Rusia Saransk dan membuat kegaduhan menjelang pertandingan Piala Dunia mereka.

        Puluhan penggemar bekumpul pada Minggu malam dengan vuvuzela, lonceng dan drum dan mencoba untuk membuat tim portugal sulit untuk tidur dan beristirahat.

        Bintang Portugal Cristiano Ronaldo terlihat meminta para fans untuk diam, dan memberi isyarat bahwa dia mencoba untuk tidur. Iran harus mengalahkan Portugal dalam pertandingan mereka untuk maju ke babak sistem gugur turnamen.

        Video telah muncul di Twitter para penggemar yang ribut, dan Ronaldo meminta mereka untuk tidak membuat keributan. Polisi pertama kali dipanggil ke Hotel Mercure sekitar pukul 23:00 waktu setempat, ketika sekelompok penggemar Iran pertama tiba di hotel dan mulai bernyanyi.

        Ronaldo tampak di jendela hotel kamarnya mencoba membuat gestur untuk mendorong supporter Iran untuk pergi, sebelum gelombang kedua pendukung tiba dan terus membuat suara sepanjang malam. Polisi dilaporkan mencoba memblokir jalan-jalan di dekatnya, tetapi jalan utama di luar hotel tetap terbuka, memungkinkan sejumlah kecil penggemar Iran yang berdedikasi untuk mengatasi keributan itu.

        Tiba pada Senin pagi setelah mendengar tentang upaya mengalihkan perhatian, penggemar Iran Mehdi Fayez mengatakan mereka harus "melakukan semua yang diperlukan" untuk memenangkan pertandingan.

        "Saya suka Ronaldo, saya mencintai Portugal, tetapi ini adalah pertandingan besar," tuturnya kepada surat kabar online The Independent, sebagaimana dikutip dari BBC, Selasa (26/6/2018).

        Namun, penggemar wanita Iran Montreh Fayoud mengatakan kepada The Independent bahwa ketika dia menyadari mengapa orang-orang Iran berkumpul di hotel, dia "memutuskan untuk pergi".

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Hafit Yudi Suprobo
        Editor: Hafit Yudi Suprobo

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: