Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Bulog Meulaboh Salurkan 5,6 Ton Beras Rastra

        Bulog Meulaboh Salurkan 5,6 Ton Beras Rastra Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Meulaboh -

        Badan Urusan Logistik (Bulog) Sub Drive Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat, telah menyalurkan 5,6 ton lebih bantuan sosial beras sejahtera (bansos rastra) kepada 46.784 keluarga penerima manfaat (KPM) di wilayah kerjanya.

        Kepala Perum Bulog Subdivre Meulaboh, Ade Mulyani, di Meulaboh, Sabtu (8/9/2018) mengatakan, penyaluran rastra yang terealisasi 5,6 ton lebih terhitung sejak Januari - Agustus 2018 untuk Kabupaten Aceh Barat, Aceh Jaya, Nagan Raya dan Simeulue.

        "Itu sesuai dengan data yang diusulkan dari Dinas Sosial masing - masing kabupaten yang penerima manfaatnya sudah terdata,"katanya.

        Ade merincikan untuk Kabupaten Aceh Barat jumlah pagu rastra disalurkan sebanyak 169.640 kilogram per bulan untuk 16.948 KPM, dengan pagu penyaluran perbulan tersebut maka dalam setahun disalurkan mencapai 2,33 ton.

        Kemudian Kabupaten Aceh Jaya sebanyak 6.524 KPM dengan pagu penyaluran 65.240 kilogram dengan perhitungan dalam setahun mencapai 728.880 kilogram. Selanjutnya Kabupaten Nagan Raya terdapat 15.705 KPM dengan pagu penyaluran per bulan 157.050 kilogram, jumlah dalam setahun disalurkan mencapai 1,8 ton.

        Terakhir untuk Kabupaten Simeulu 7.607 KPM dengan pagu penyaluran per bulan 76.070 kilogram dengan jumlah setahun penyaluran 912.840 kilogram, setiap penerima manfaat mendapatkan bansos rastra 10 kilogram per KPM.

        "Setiap keluarga penerima manfaat yang terdata oleh Dinsos mendapat 10 kilogram, itu sesuai dengan data yang telah kita terima. Jadi total keseluruhan empat kabupaten di wilaya Bulog Meulaboh mencapai 5.614.080 kilogram (5,6 ton)," jelasnya.

        Ade mengatakan, untuk penyaluran selanjutnya tetap akan berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten agar mengatur waktu dan memastikan penyaluran rastras tersebut berjalan sesuai perencanaan secara bertahap.

        "Untuk jatah bulan September 2018 rencananya dalam minggu ketiga ini akan kita salurkan kembali. Jumlah penerima masih mengacu data sebelumnya. Mengenai ada data perbaikan segala macam itu ranahnya pihak lain," katanya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Fajar Sulaiman

        Bagikan Artikel: