Kuartal III, Kresna Insurance Bukukan Pendapatan Premi Rp201,39 Miliar
PT Asuransi Kresna Mitra Tbk (Kresna Insurance) membukukan pendapatan premi bruto sebesar Rp201,39 miliar pada kuartal III 2018. Demikian yang terungkap dalam paparan publik terkait kinerja keuangan Kresna Insurance per 30 September 2018 yang berlangsung di Jakarta, Kamis (20/12/2018).
"Ini meningkat sebesar 4,6% apabila dibandingkan dengan periode yang sama di 2017 yang sebesar Rp192,57 miliar," kata Direktur Utama Kresna Insurance, Pepe Arinata dalam kesempatan tersebut.
Dia menyebutkan, pertumbuhan pendapatan premi tersebut masih ditopang produk asuransi harta benda atau properti yang berkontribusi sekitar 40%, lalu kendaraan sebesar 36%, marine 14%, dan sisanya lain-lain.
Sementara terkait nilai klaim netto di kuartal III, perseroan mencatat nilai klaim netto sebesar Rp48,06 millar, membaik sekitar 4,4% dibandingkan pada periode yang sama di tahun lalu, yaitu sebesar Rp50,24 miliar.
Dengan kondisi tersebut, laba bersih perusahaan sampai dengan kuartal III 2018 meningkat tajam sebesar 140,7% atau senilai Rp72,29 miliar jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun lalu yang senilai Rp30,03 miliar.
"Tingkat Risk Based Capital (RBC) perusahaan per 30 September 2018 menunjukkan angka 469,43%. Tingkat RBC tersebut telah memenuhi target RBC yang telah ditetapkan Otoritas Jasa Keuangan sebesar 120% dari modal minimum berbasis risiko," pungkasnya.
Kinerja positif perseroan juga dapat dilihat dari beberapa penghargaan yang diraih Kresna Insurance selama 2018, di antaranya Best Insurance kategori Aset Rp250 Mlliar-Rp1 Triliun versi Majalah Investor.
Kemudian, Perusahaan Asuransi Umum Tbk Terbaik Indonesia 2018 untuk kategori Asuransi di ajang Anugerah Perusahaan Tbk Indonesia 2018 (APTI V 2018), sekaligus meraih The Best Indonesia Insurance Public Company 2018 kategori Finance, Insurance Sector. Lalu, meraih penghargaan Indonesia Insurance Consumer Award 2018 untuk kategori Aset Rp600-900 miliar versi majalah Warta Ekonomi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: