Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        BPJS TK Ajak Pemda Implementasi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

        BPJS TK Ajak Pemda Implementasi Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Setelah memberikan Anugerah Paritrana 2017 kepada 3 Provinsi dan 3 Kabupaten Kota, serta 6 perusahaan kategori Besar dan menengah, kini BPJS Ketenagakerjaan kembali akan memberikan apresiasi kepada para pemerintah daerah dan perusahaan yang selama tahun 2018 mendukung penuh implentasi dan tertib administrasi jaminan sosial ketenagakerjaan di wilayah masing-masing. Penghargaan ini akan diberikan pada akhir Februari 2019 mendatang dan rencananya akan diberikan langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo, kepada setiap pemenang kategori.

        Adapun kategori yang diberikan sama dengan periode penganugerahan sebelumnya dengan melibatkan tim penilai yang merupakan Sekretaris Daerah Provinsi, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Tingkat Provinsi, Kepala Dinas yang membidangi Ketenagakerjaan tingkat provinsi, Kepala Dinas yang membidangi UMKM di tingkat provinsi, Apindo provinsi, Serikat Pekerja, dan tim dari Bidang Kepesertaan Wilayah atau Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan di Ibukota provinsi.

        Direktur Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan, E Ilyas Lubis, mengapresiasi langkah pemerintah daerah dan perusahaan peserta yang sebelumnya telah berhasil meraih Anugerah Paritrana pada tahun 2018 yang lalu di Istana Wakil Presiden RI.

        ?Untuk penilaian tahun ini, sebanyak 33 Pemerintah Provinsi, 105 Pemerintah Kabupaten Kota, 89 Perusahaan Skala Besar dan 80 Perusahaan Skala Menengah serta 33 UKM (Usaha Kecil dan Mikro) akan dinilai oleh tim penilai. Proses penilaian dilakukan dalam beberapa tahap, dan rencananya pada awal Februari 2019 ini akan dilakukan wawancara bagi kandidat yang lolos seleksi sebelumnya?, jelas Ilyas di Jakarta, Rabu (6/2/2019).

        Proses wawancara ini merupakan tindak lanjut dari hasil seleksi berkas dan kelengkapan dokumen yang diserahkan para kandidat yang dilaksanakan pada awal Januari 2019 yang lalu.

        ?Bagi yang telah lolos seleksi tersebut, maka akan dilanjutkan dengan wawancara bersama tim penilai yang terdiri dari ahli jaminan sosial, praktisi, pejabat kementerian, dan tentu saja dari BPJS Ketenagakerjaan," terang Ilyas.

        Adapun nama-nama tim penilai yang akan mewawancarai para kandidat antara lain dari Ahli Jaminan Sosial seperti Chazali Situmorang dan Hotbonar Sinaga, Ahli Kebijakan Publik, Riant Nugroho, Staf Ahli Apindo, Myra Maria Hanartani, dan dari unsur Serikat Pekerja diwakili oleh Rudi Prayitno. Sementara dari Kementerian PMK oleh Sonny Harry Budiutomo, Kementerian Ketenagakerjaan, Wahyu Widodo, Kementerian Dalam Negeri, Sri Purwaningsih, dan terakhir dari BPJS Ketenagakerjaan, Cotta Sembiring.

        Anugerah Paritrana ini merupakan inisiasi dari Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko-PMK) bersama BPJS Ketenagakerjaan yang sudah mulai digalang sejak tahun 2017 yang lalu.

        Tujuannya adalah untuk memberikan penghargaan kepada Pemerintah Daerah provinsi dan Kabupaten atau Kota serta Badan usaha yang dinilai telah mengimplementasikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi para pekerja dengan baik.

        Anugerah Paritrana 2017 yang lalu berhasil diraih oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur, dan DKI Jakarta. Sementara Pemerintah Kabupaten atau Kota yang meraih penghargaan ini adalah Kota Surakarta, Kabupaten Jember, dan Kabupaten Serang. Kategori Perusahaan Besar diterima oleh PT Bank Central Asia (BCA), PT Chevron Pacific Indonesia, dan PT Bank Pembangunan Daerah Bali. Selain itu, Perusahaan Skala Menengah diterima oleh PT Nippon Indosari Corporindo, Tbk., PT Aneka Tambang UPBN Maluku Utara, dan PT Multijasa Cemerlang.

        Untuk nominasi Penganugerahan Paritrana tahun ini diikuti oleh penerima nominasi Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten/ Kota yang telah lolos seleksi administrasi, di antaranya hadir secara langsung Gubernur DKI Jakarta, Gubernur Riau, Gubernur Kepulauan Riau, Gubernur Bangka Belitung, Gubernur Jawa Tengah, dan Gubernur Sumatera Selatan.

        Sementara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Jawa Barat, Bali, Kalimantan Timur, dan Lampung masing-masing diwakili oleh Sekretaris Daerah atau Kadisnaker Provinsi setempat. Selain Pemerintah provinsi, Pemerintah Kota atau Kabupaten juga hadir dan dihadiri oleh Walikota atau Wakil Walikota antara lain Kota Bekasi, Kota Jambi, Palembang, Tanjung Pinang, Bitung, Makassar, dan Batam. Sementara Pemerintah Kabupaten dihadiri oleh Bupati, Wakil Bupati atau Kadisnaker Pemkot antara lain Pacitan, Batang Hari, Deli Serdang, Raja Ampat, Sorong, dan Luwu Utara.

        ?Semoga para kandidat tahun ini bisa mencapai hasil yang maksimal sebagai buah dari usaha besar dalam mendukung dan mengimplementasi jaminan sosial ketenagakerjaan di daerah dan perusahaan masing-masing. Semoga Anugerah Paritrana ini menjadi pemicu semangat yang dapat memotivasi semua pihak, agar perlindungan menyeluruh bagi seluruh pekerja di Indonesia dapat segera terwujud?, pungkas Ilyas

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Fajar Sulaiman
        Editor: Kumairoh

        Bagikan Artikel: