Cawapres Ma'ruf Amin, mengatakan selama kampanye pilpres 2019, masyarakat telah menyatakan dukungannya masing-masing kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden. Namun, percuma jika masyarakat tidak menggunakan hak suaranya.
Oleh karena itu, Ma'ruf menyerukan kepada seluruh masyarakat agar datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk mencoblos pada Rabu (17/4/2019) hari ini.
"Euforia mendukung tidak ada gunanya kalau mereka nggak datang ke TPS," ujarnya di Jakarta, Rabu (17/4/2019).
Baca Juga: Istri Ma?ruf Amin Tunggu Hasil Terbaik Menurut Allah
Ia meminta kepada masyarakat agar tidak terprovokasi pihak-pihak yang berupaya melakukan intimidasi ke TPS. Karena, TNI dan Polri sudah siap mengawal masyarakat yang ingin mencoblos.
"TNI Polri sudah siap mengamankan," imbuhnya.
Diketahui, Ma'ruf mencoblos di dekat rumahnya yang ada di Jakarta Utara, tepatnya di TPS 051 Jalan Deli Lorong 27 RT 007/008 Koja.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim