Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Tiga Mortir Hantam Basis Militer AS di Irak

        Tiga Mortir Hantam Basis Militer AS di Irak Kredit Foto: Reuters/Danish Siddiqui
        Warta Ekonomi, Baghdad -

        Tiga mortir telah menghantam sebuah pangkalan udara yang menjadi basis militer Amerika Serikat (AS) di utara Baghdad. Serangan ini memantik kebakaran dan menyebabkan kerusakan ringan terhadap basis tersebut.

        Melansir Arab News pada Minggu (16/6/2019), militer Irak menuturkan, serangan terhadap pangkalan udara Balad itu terjadi pada Sabtu pagi. Sejauh ini, tidak ada laporan adanya korban dalam serangan tersebut.

        Sejauh ini belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut. Serangan ini sendiri terjadi satu bulan setelah adanya serangan roket di Zona Hijau Baghdad, wilayah Kedutaan Besar AS berlokasi.

        Baca Juga: Bikin Geleng-Geleng, Trump Ampuni Mantan Tentara AS yang Bunuh Tahanan Irak

        Zona Hijau adalah salah satu tempat institusional dengan keamanan paling tinggi di dunia. Zona itu terletak di pusat ibu kota Irak, tempat gedung parlemen, kantor perdana menteri, kantor kepresidenan, lembaga-lembaga penting lainnya, rumah pejabat tinggi dan kedutaan besar asing.

        Serangan itu terjadi di tengah meningkatnya ketegangan di Timur Tengah antara AS dan Iran, yang meningkat setelah dugaan serangan terhadap dua kapal tanker minyak di dekat Selat Hormuz.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Fajar Sulaiman

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: