Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Fondasi Ekonomi Diklaim Baik, Sri Mulyani Tetap Waspada Perang Dagang

        Fondasi Ekonomi Diklaim Baik, Sri Mulyani Tetap Waspada Perang Dagang Kredit Foto: Antara/Indrianto Eko Suwarso
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati tetap mewaspadai adanya perang dagang meskipun sistem keuangan dan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II-2019 dinyatakan terjaga dengan stabil.

        Baca Juga: BI Nilai Ketidakpastian Perang Dagang Terus Berlanjut Hingga 2020

        ?KSSK mencatat beberapa potensi risiko dari eksternal dan domestik yang harus diwaspadai," katanya dalam konferensi pers Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) di Jakarta, Selasa.

        Ia mengatakan bahwa masih berlangsungnya ketegangan hubungan dagang antara Amerika Serikat dengan Cina akan berpotensi melebar ke negara lain yang menjadi hub dari Cina untuk melakukan ekspor ke AS.

        ?Faktor ini telah melemahkan perdagangan internasional dan mengakibatkan perlemahan prospek pertumbuhan ekonomi global,? ujarnya.

        Selain itu, tensi di beberapa negara seperti Jepang dan Korea juga turut melemahkan ekonomi global yang secara langsung telah menekan harga komoditas termasuk minyak dan gas.

        ?Momentum pertumbuhan ekonomi tetap harus terjaga apalagi ditengah konteks ketegangan global tetap harus diwaspadai,? katanya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: