Wakil Ketua KPK, Basaria Panjaitan mengatakan Tim Satuan Tugas (Satgas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar operasi tangkap tangan (OTT) di daerah Jakarta Selatan, pada Rabu (7/8/2019) malam hingga Kamis (8/8/2019) dini hari.
Ia mengatakan dalam OTT kali ini terkait dugaan suap rencana impor bawang putih. Ia juga mengatakan terdapat bukti transaksi Rp2 miliar yang diamankan dalam petugas KPK.
Baca Juga: OTT Lagi, KPK Ciduk Pengusaha dan Orang Kepercayaan Anggota DPR
Baca Juga: OTT Lagi, Ternyata Ini yang Disikat KPK
"Tim KPK mengamankan bukti transfer sekitar Rp 2 miliar," katanya kepada wartawan, Kamis (8/8/2019).
Ia menduga uang tersebut ditujukan untuk Anggota DPR RI. Namun, ia belum menyebut nama anggota DPT tersebut.
Hingga kini, KPK mengamankan 11 orang dalam OTT di Jakarta
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil