Kenang BJ Habibie, Iis Dahlia Ingat Pernah Diundang Nyanyi di Istana Negara
Presiden ke-3 Republik Indonesia, BJ Habibie, meninggal dunia pada Rabu 11 September 2019 di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto sekira pukul 18.05 WIB. Sosok yang dikenal sebagai pembuat pesawat terbang tersebut meninggal dunia karena gagal jantung.
Kehilangan sosok BJ Habibie nampaknya bukan hanya dirasakan oleh pihak keluarga dari suami almarhumah Hasri Ainun Besari saja. Sederet rekan artis yang melayat jenazah BJ Habibie, bahkan mengaku merasa kehilangan sosok pria 83 tahun tersebut.
Baca Juga: Kenang Mendiang BJ Habibie, Reza Rahardian: Inget Suara Khasnya
Kenangan manis bersama BJ Habibie lantas diungkapkan pedangdut Iis Dahlia saat mengisi suara dalam acara 17 Agustus di Istana Negara, Jakarta Pusat. Ia bahkan mengungkap suasana saat dirinya bernyanyi di Istana sangatlah santai.
"Ya pastilah kita merasa kehilangan, karena aku sih punya pengalaman tersendiri bersama Pak Habibie. Dari zamannya Pak Harto kan saya sudah menyanyi di Istana, biasanya zamannya Pak Harto kalau nyanyi tuh serius dan hanya di aula saja kalau Agustusan. Tapi pertama kali punya Presiden nyanyi dengan santai itu waktu masa pemerintahan Pak Habibie," ujar Iis Dahlia saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2019).
"Kita tuh nyanyinya di belakang, di taman. Pak Habibie ternyata bisa main terompet loh, alat musik. Terus suasananya santai, beliau sering ngobrol sama kita, benar-benar pada saat kita nyanyi pada zamannya Pak Habibie tuh kita santai banget di Istana," sambungnya.
Pedangdut tersebut mengatakan dirinya terakhir bertemu dengan Habibie beberapa waktu lalu di sebuah supermarket.
"Terakhir aku ketemu pak Habibie di Food Hall (supermarket) di Plaza Senayan, beliau sedang belanja lagi milih-milih salad," tutur Iis.
"Itu mungkin hiburan beliau ya semenjak ditinggal bu Ainun, pasti beliau merasa kehilangan teman hidupnya gitu kan. Itu kaya refreshingnya beliau," tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Abdul Halim Trian Fikri
Tag Terkait: