Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Mourinho Kelewat Pede, Katanya Semua Tim Mau Hindari Tottenham di Fase Gugur Liga Champions

        Mourinho Kelewat Pede, Katanya Semua Tim Mau Hindari Tottenham di Fase Gugur Liga Champions Kredit Foto: Twitter/@SpursOfficial
        Warta Ekonomi, London -

        Jose Mourinho mengaku tidak gentar jelang pengundian babak 16 besar Liga Champions. Soalnya, pelatih asal Portugal itu merasa Tottenham Hotspur sebagai tim yang ingin dihindari semua lawan.

        Tottenham bersama tiga wakil Liga Inggris lainnya, yakni Liverpool, Manchester City dan Chelsea sukses melaju ke babak gugur. Dan, nanti sore, mereka semua akan mengetahui siapa yang harus dihadapi di fase selanjutnya.

        Khusus Spurs, pengundian kali ini kemungkinan tidak akan bersahabat. Berstatus runner-up Grup B, The Lilywhites dipastikan akan bertemu juara grup lain, kecuali sesama klub Inggris. Artinya, Harry Kane dkk bisa saja berjumpa Paris Saint Germain (PSG), Juventus atau bahkan Barcelona.

        Baca Juga: Merasa Puas Menang di Kandang Wolves, Ternyata Mourinho Teringat Kisah Ini

        Potensi Tottenham bersua RB Leipzig atau Valencia juga cukup terbuka. Intinya, Spurs dipastikan bakal bersua lawan kuat. Ini tentunya bisa menyulitkan ambisi mereka untuk mengulangi pencapaian musim lalu yang berhasil lolos ke final.

        ?Kami ada lima opsi. Kami tidak memiliki banyak untuk memilih. Biasanya, setiap tim punya lima atau enam pilihan saat pengundian. Tim yang menempati posisi pertama memiliki peruntungan lebih baik dibandingkan Tottenham,? ujar Mourinho, dilansir Sky Sport.

        Meski lolos sebagai runner-up Grup B, Mourinho tetap menilai Tottenham sebagai tim yang ingin dihindari peserta lainnya. Sebab, performa pasukannya itu terus meningkat. Sukses mengalahkan Wolverhampton Wanderers 2-1 pada partai terbaru Liga Inggris merupakan salah satu buktinya.

        ?Peserta lain punya opsi lebih banyak dari Tottenham. Jadi setiap tim yang finis pertama akan punya pilihan lebih banyak. Jika mereka nanti bersua Tottenham, mungkin mereka akan senang bermain di stadion kami. Tapi, mereka juga tentunya tahu kalau kami tim yang bagus,? tandas The Special One.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Muhammad Syahrianto

        Bagikan Artikel: