Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Pelantikan Pimpinan KPK Bakal Kisruh? Tenang Jokowi Harus Lakukan ini...

        Pelantikan Pimpinan KPK Bakal Kisruh? Tenang Jokowi Harus Lakukan ini... Kredit Foto: Antara/Nova Wahyudi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Pengamat politik Indonesian Public Institute (IPI) Karyono Wibowo mengatakan salah satu faktor yang dapat membangun kepercayaan publik terhadap KPK ke depan adalah performa dan integritas Dewan Pengawas KPK yang akan diumumkan Presiden Joko Widodo Jumat (20/12) yang rencananya berbarengan dengan pelantikan pimpinan KPK yang baru.

        Baca Juga: Laode Sudah Berkemas Siap Tinggalkan Gedung KPK

        "Performa figur yang dipercaya menjadi Dewan Pengawas KPK menjadi variabel penting dalam memulihkan kepercayaan publik terhadap KPK. Saya yakin presiden Jokowi akan memilih orang yang tepat untuk mengisi posisi jabatan dewan pengawas KPK," kata Karyono dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis.

        Dia juga memprediksi, hajatan pelantikan pimpinan KPK akan berlangsung aman meskipun sebelumnya ada pihak yang tidak puas dengan hasil seleksi pimpinan KPK.

        Menurut Karyono, publik semakin terbiasa dan sudah banyak belajar soal perbedaan pendapat sehingga pro dan kontra dipandang sebagai hal yang lumrah dalam sistem demokrasi.

        Menurut Karyono, memang tidak bisa dipungkiri, masih ada pro dan kontra terkait undang-undang KPK, bahkan ada keraguan di sebagian pihak terhadap pimpinan KPK yang baru, tetapi ke depan bisa saja keraguan tersebut akan sirna ketika KPK yang akan datang mampu menunjukkan kinerja yang lebih baik.

        "Bisa saja, KPK di bawah komando Firli Bahuri akan membuat kejutan yang dapat memulihkan kepercayaan dan membalikkan keraguan publik. Saya meyakini bakal ada gebrakan dari pimpinan KPK yang baru. Lihat saja nanti," ujar Karyono.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: