Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Dampak Virus Korona, 11 Juta Orang Dikarantina dan Gelaran Tahunan Perusahaan China Ini Ditunda

        Dampak Virus Korona, 11 Juta Orang Dikarantina dan Gelaran Tahunan Perusahaan China Ini Ditunda Kredit Foto: Antara/Via Reuters/Jason Lee
        Warta Ekonomi, Bogor -

        Huawei menunda konferensi pengembang tahunan terbesarnya, HDC.Cloud karena adanya wabah virus korona di Wuhan, China.

        Menurut situs resminya, acara itu harusnya berlangsung di Shenzhen pada 11-12 Februari mendatang, tetapi ditunda sehingga digelar pada 27-28 Maret 2020.

        "Alasan utama penundaan ini adalah wabah virus baru yang secara khusus mempengaruhi wilayah Wuhan," kata Huawei dalam kiriman resminya, dikutp dari?GizmoChina, Kamis (23/1/2020).

        Baca Juga: Inggris Masih Lembek ke Huawei, Amerika Beri Peringatan Kayak Gini

        Mewabahnya virus korona menelan 25 korban jiwa hingga Kamis ini, menurut data WHO. Perusahaan-perusahaan di wilayah Wuhan bahkan memperingatkan karyawan dan warg di sekitarnya untuk waspada jika beraktivitas di ruang publik.

        Lebih lanjut, wabah virus korona membuat harga masker meningkat karena terjadi lonjakan permintaan dari konsumen.

        Saat ini, Distrik Wuhan sedang dikarantina, membuat 11 juta orang dilarang meninggalkan wilayah itu.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Tanayastri Dini Isna
        Editor: Tanayastri Dini Isna

        Bagikan Artikel: