Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        TNI Siapkan 2 Boeing dan 1 Hercules untuk Jemput WNI di Wuhan

        TNI Siapkan 2 Boeing dan 1 Hercules untuk Jemput WNI di Wuhan Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro A
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        TNI Angkatan Udara menyatakan pihaknya telah menyiagakan dua unit pesawat Boeing B737 dan satu unit C130 Hercules untuk mengevakuasi warga negara Indonesia (WNI) di Kota Wuhan, China.

        Hal tersebut disampaikan melalui akun Twitter resmi milik TNI AU @_TNIAU, Rabu (29/1/2020).

        Dalam akun resminya, TNI AU juga telah menyiapkan personel Batalyon Kesehatan.

        Pesawat tersebut disiagakan berdasar hasil rapat bersama Kementerian Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Kemenkopolhukam), Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu).

        Baca Juga: Dampak Virus Corona di China: Tempat Wisata Tutup, Server Gim PUBG Gangguan, Warganet Mencak-Mencak

        Baca Juga: Cerita Pasien Pertama Sembuh dari Virus Corona: Dikarantina, Hirup Oksigen Terus-Menerus

        "Terkait wabah virus Korona 2019-nCoV di Wuhan, China, hasil rapat @PolhukamRI @Kemlu_RI @KemenkesRI, TNI AU telah menyiagakan 2 unit Boeing B737, 1 unit C130 Hercules, dan Batalyon Kesehatan #TNIAU untuk mengevakuasi WNI." tulis akun Twitter @_TNIAU.

        Sementara itu, Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau) Marsma TNI Fajar Adriyanto membenarkan pihaknya telah menyiagakan pesawat-pesawat tersebut.

        Namun, sambungnya, sampai saat ini pihaknya masih menunggu instruksi dari Kemenlu.?

        "Nunggu dari Kemenlu bisa tembus nggak ke pemerintah sana, untuk agar kita bisa berangkat atau tidak, yang jelas TNI AU siap 24 jam," katanya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: