Hujan deras di Jakarta, Minggu (2/2/2020) menyebabkan banjir di beberapa titik di Jakarta Pusat, termasuk di wilayah Monumen Nasional (Monas).
Menurut keterangan dari lini masa TMC Polda Metro di Twitter, rendaman banjir semakin meningkat di wilayah yang baru-baru ini akan direvitalisasi itu. Arus lalu lintas di area Monas pun dialihkan.
Baca Juga:?Jakarta Diguyur Hujan, Sejumlah Titik di Jakarta Tergenang Banjir
Selain itu, banjir juga melanda wilayah di depan Istana Negara Republik Indonesia di Jalan Merdeka Utara, Jakarta Pusat.
Tak cuma itu, Pintu Besi di Jalan Gunung Sahari, Jakpus. Ketinggiannya meningkat di kisaran 40-50 cm. Kendaraan jenis sedan dilarang melintasi area itu. Jalan Batu Tulis, Jakarta Pusat juga terendam setinggi 20 cm.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna