Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Simak! Ini 11 Titik Jalan Ibu Kota yang Kena Banjir

        Simak! Ini 11 Titik Jalan Ibu Kota yang Kena Banjir Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Bogor -

        Hujan sejak Sabtu (22/2/2020) malam sampai Minggu (23/2/2020) dini hari berimbas banjir di beberapa jalan Jakarta. Paling tidak, ada 11 jalan di Jakarta Selatan, Utara, dan Timur yang terkena banjir, mana saja?

        Berdasarkan cuitan akun Twitter @TMCPoldaMetro, sejumlah jalan yang tak dapat dilalui kendaraan jenis apapun ialah: Jl. Kemang Utara 9, Jakarta Selatan, Underpass Tol Cawang, Jakarta Timur, dan Jl. Kayu Putih Raya Jakarta Timur.

        Baca Juga: Banjir Landa 55 RW Jakarta, Wilayah Timur Paling Banyak Terendam

        Berikut 11 data jalan di Jakarta yang terendam banjir dengan ketingian genangan antara 20 hingga 120 cm yang dikutip dari @TMCPoldaMetro :

        07:43 #Banjir 60-80 cm di Underpass Matraman Jl. Matraman Raya Jakarta Timur, sementara tidak bisa dilintasi semua jenis kendaraaan bermotor.

        07:39 #Banjir 60 cm di Jl. Raya Cakung-Cilincing Barat (JGC Aeon Mall arah ke KBN), sementara hanya bisa dilintasi oleh kendaraan besar.

        07:34 #Banjir 50 cm di Turunan Flyover Pos 4 MOI Jl. Yos Sudarso #Jakarta Utara, bagi kendaraan sejenis sedan diimbau agar tidak melintas.

        07:31 #Banjir 50 cm di Aspol Pondok Karya Jl. Tendean #Jakarta Selatan, sementara lalin dialihkan.

        07:29 #Banjir 60-120 cm di depan Pasar Jagal Jl. Kemang Utara 9 #Jakarta Selatan, sementara tidak bisa dilintasi semua jenis ranmor.

        07:28 #Banjir 30 cm di Exit Tol Cempaka Putih Jl. A. Yani, agar hati-hati bila sedang melintas.

        07:26 ##Banjir 30-40 cm di depan Mall Kelapa Gading Jakarta Utara, bagi kendaraan sejenis sedan dihimbau agar tidak melintas.

        07:22 #Banjir 40-60 cm di Jl. Bungur Raya Jakarta Pusat, bagi kendaraan sejenis sedan dihimbau agar tidak melintas.

        07:22 #Banjir 20-30 cm Podomoto arah ke Sunter #Jakarta Utara, agar hati-hati bila sedang melintas.

        06:54 #Banjir 30-60 cm di Underpass Tol Cawang (Tol Halim menuju Tol Priok), sementara tidak bisa dilintasi semua jenis ranmor.

        06:53 #Banjir 60 cm di Jl. Kayu Putih Raya Jakarta Timur, sementara tidak bisa dilintasi semua jenis ranmor.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Tanayastri Dini Isna

        Bagikan Artikel: